Pemkab Bangka Tegaskan Dukungan Percepatan Penurunan Stunting

PANGKALPINANG, LASPELA – Pemerintah Kabupaten Bangka siap mendukung program Percepatan Penurunan Stunting melalui kebijakan-kebijakan yang telah dibentuk.

“Seperti adanya Tim Pendamping Keluarga (TPK) dan dikukuhkannya TPPS agar masyarakat, para ibu dan bayi, balita maupun baduta dapat terhindar dari dampak gizi buruk dan harapannya dapat menurunkan angka Stunting sesuai target di tahun 2022,” kata Kepala Dinas P2KBP3A Kabupaten Bangka, Nurita saat menghadiri kegiatan Rekonsiliasi Percepatan Penurunan Stunting di Tingkat Kabupaten/Kota guna meningkatkan pemahaman Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) sekaligus menguatkan komitmen dan Peran Pemerintah Daerah serta mitra kerja dalam Percepatan Penurunan Stunting di Kabupaten Bangka, bertempat di Hotel ST12 Sungailiat, Kabupaten Bangka, Kamis (21/04/2022).

Sementara itu, Bupati Bangka, yang dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Bidang Politik dan Pemerintahan, Hj. Restu Nemi mengatakan bahwa pentingnya melibatkan seluruh komponen pemerintahan daerah guna mengatasi Stunting yang menjadi salah satu tujuan prioritas nasional.

“Harapannya stunting harus ditangani dengan serius, karena stunting bukan hanya masalah gagal tumbuh secara fisik, lebih dari itu stunting dapat mematikan masa depan seorang anak,” ujarnya.

“Kita semua bersinergi membangun jejaring kerjasama dengan instansi terkait, intervensi program pemerintah baik pusat maupun daerah supaya hasilnya dapat berdampak sesuai dengan indikator hasil mitra kerja secara berkala dalam upaya bersama pencegahan stunting,” sambungnya.

Peserta pertemuan rekonsiliasi ini dihadiri sebanyak 68 orang yang terdiri dari TPPS Provinsi, Perwakilan BKKBN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan TPPS se-Kabupaten Bangka.

Sementara itu, Kepala Perwakilan BKKBN Babel, Fazar Supriadi mengatakan setelah Kabupaten Bangka, agenda kegiatan Rekonsiliasi Percepatan Penurunan Stunting di Tingkat Kabupaten/Kota ini akan dilaksanakan pula di Kabupaten Bangka Tengah, Kabupaten Bangka Selatan, Kota Pangkalpinang, Kabupaten Bangka Barat, Kabupaten Belitung dan Belitung Timur ke depannya.

“Diharapkan dengan terlaksananya agenda kegiatan Rekonsiliasi Percepatan Penurunan Stunting di Tingkat 7 Kabupaten/Kota ini, dapat tercapainya sasaran kinerja Program Bangga Kencana Tahun 2022 dan dapat menurunkan angka prevalensi Stunting di Babel,” tutupnya. (wa)