banner 728x90

Cetak Hat-trick, dr Yogi Bawa RSUD Depati Bahrin Juara

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

SUNGAILIAT, LASPELA — Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Depati Bahrin, Sungailiat dr Yogi Yamani, menjadi bintang lapangan dalam kejuaraan Liga Silaturahmi antar Rumah Sakit se-Babel, yang berlangsung di Stadion Orom Sungailiat, Sabtu (4/6/2022).

Ia menjadi penentu kemenangan RSUD Depati Bahrin atas Rumah Sakit Jiwa Daerah (RSJD) Bangka Belitung pada laga pamungkas. Tiga gol berhasil disarangkan dr Yogi pada laga yang berakhir dengan skor telak 4-0 untuk kemenangan timnya.

banner 325x300

Hat-trick yang dilesakkan dr Yogi disempurnakan oleh gol tambahan yang dicetak dr Goklash. Atas kemenangan itu, RSUD Depati Bahrin mengumpulkan poin sempurna yakni 9 poin setelah menyapu bersih semua laga yang dipertandingkan.

Dihadapan pendukungnya, tim RSUD Depati Bahrin langsung tancap gas. Pada turnamen itu, RSUD Depati Bahrin sudah menunjukkan keperkasaannya di laga pertama. Mereka berhasil mengamankan 3 poin saat melawan RSUD Depati Hamzah dengan Skor 1-0. Dipertemuan selanjutnya, RSUD Depati Bahrin kembali memenangkan laga versus RSUD Ir Soekarno, sebelum menutup laga terakhir melawan RSJD Bangka Belitung, dan menjadi juara.

Diperingkat kedua, diraih oleh RSUD Depati Hamzah setelah bermain imbang 2-2 melawan RSUD Ir Soekarno di partai terakhir. Sedangkan peringkat ketiga diraih oleh RSUD Ir Soekarno, yang memiliki poin sama dengan peringkat kedua. RSUD Ir Soekarno kalah hitungan selisih gol, dan berada di peringkat 4 diraih oleh RSJD Babel dengan nir poin.

Direktur RSUD Depati Bahrin dr Yogi Yamani mengatakan, kejuaraan yang diikuti tim sepakbola dari RSUD Depati Bahrin, RSUD Depati Hamzah, RSUD Dr.(H.C) Ir Soekarno, dan Rumah Sakit Jiwa Daerah (RSJD) Babel ini bertujuan mempereratkan silaturahmi dan persaudaraan antar para pegawai rumah sakit se-Babel.

“Kita bukan untuk mencari kemenangan, tapi untuk menjaga kekompakan dan silaturahmi antar sesama pegawai di rumah sakit,” ungkap Yogi. (mah)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version