banner 728x90

Satu Orang Penambang Timah Hilang di Kolong TI Air Gegas

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine


Oleh: Nopranda Putra

AIRGEGAS, LASPELA– Kantor SAR Pangkalpinang menerima info dari kepala desa Air Gegas, Masri bahwa telah terjadi satu orang warga Air Gegas hilang di kolong Tambang Timah Air Gegas, Bangka Selatan, Jumat 15 April 2022.

banner 325x300

Masri menjelaskan Bujang (korban) berangkat bekerja ke kolong tambang timah Kamis pagi. Namun siang hari Bujang tidak kembali ke rumah.

“Biasanya siang hari Bujang pulang ke rumah namun sampai sore hari belum juga kembali, kendaraan dan baju Bujang berada di pinggir kolong dan diduga korban tenggelam di kolong tambang timah tersebut,” kata Masri.

Hingga kini, kata dia keluarga korban dan warga sudah melakukan pencarian tetapi Bujang belum ditemukan.

“Saya segera menghubungi kantor SAR Pangkalpinang untuk minta pertolongan pencarian,” ujar dia.

Dengan diterimanya info tersebut kepala kantor SAR Pangkalpinang Fazzli memberangkatkan tim rescue unit siaga SAR Toboali ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian terhadap Bujang (42).

“Pada Ops SAR ini rescuer kantor SAR Pangkalpinang melakukan pencarian menggunakan aqua eye untuk mendeteksi keberadaan korban. Tim SAR Gabungan yang terlibat saat ini yaitu Koramil Bangka Selatan, Polair Basel, Polsek Air Gegas, Babinsa, BPBD Babel, BPBD Basel, Tagana Basel, masyarakat dan keluarga korban,” kata Fazzli.

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version