banner 728x90

Turun ke Lapangan, Komisi III Berikan Catatan Khusus Pada Objek Pembangunan Ruas Jalan di Babel.

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

SUNGAILIAT, LASPELA – Pasca pelaksanaan rapat dengar pendapat bersama mitra eksekutif beberapa waktu yang lalu, tidak ada banyak waktu untuk bersantai bagi Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Selasa (12/4/2022), Tim yang dikomandoi oleh Adet Mastur bersama Haji Ir. Azwar Helmi, langsung bergerak untuk melakukan peninjauan menuju sejumlah lokasi. Salah satu yang menjadi tujuan dan perhatian adalah pengerjaan jalan lintas timur Sungailiat yang realisasinya telah dilaksanakan.

“Komisi III, setelah melakukan rapat dengar pendapat dengan mitra-mitra, tugas kita sekarang melakukan cross check ke lapangan berkenaan dengan anggaran kegiatan di tahun 2021. Apakah data yang kami terima pada saat melakukan rapat dengar pendapat itu singkron atau tidak dengan kondisi di lapangan,” ujar Adet.

banner 325x300

Dijelaskannya berdasarkan data-data yang terima komisi III, rata-rata kegiatan fisik yang di lakukan di tahun anggaran 2021, khususnya Dinas PU, ini sudah mencapai seratus persen. Untuk itu sesuai dengan fungsinya DPRD melakukan pengawasan dengan cara turun langsung ke lapangan untuk memonitor setiap aspek pembangunan yang menjadi kewenangan DPRD, termasuk memberikan catatan khusus pada sejumlah objek pembangunan yang masih menyisakan pertanyaan.

“Menurut pantauan kami, dari hari Jum’at kemarin sampai dengan hari ini kondisi fisik memang sudah di angka seratus persen, tetapi masih ada beberapa titik ruas jalan yang kembali rusak. Nah, ini kan harus ada perbaikan-perbaikan sebelum masa pemeliharaan ini berakhir. Ada juga beberapa titik yang menurut pantauan kami, ada pekerjaan yang sudah lama dikerjakan tetapi dianggap baru. Nah, ini yang menjadi catatan kami,” beber, Ketua Komisi III DPRD Babel ini.

Sementara itu Ir. Haji Azwar Helmi menambahkan jika Komisi III DPRD Babel akan terus menjalankan fungsi pengawasan ini hingga adanya keputusan dari sidang paripurna penyampaian LKPJ oleh Gubernur.

“Khusus hari ini, kita ke PU. Ini sebagai bentuk pengawasan. Nanti baru kita simpulkan. Seperti yang sudah dijelaskan oleh Pak Ketua tadi, sudah 100 persen. Kalau kita lihat masih ada yang kurang, masih ada kesempatan untuk dibenahi kembali,” tambahnya.

Penting untuk diketahui, beberapa waktu yang lalu, Komisi III DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung secara aktif telah melakukan peninjauan rehabilitasi ruas jalan antara Pangkalpinang menuju Simpang Katis, Simpang Katis – Sungaiselan, yang dilanjutkan dengan dengan peninjauan jalan lintas timur Sungailiat di hari berikutnya.

“Jadi, pengecekan ini kita melihat input dan output daripada kegiatan. Input ini hasilnya, tetapi hasil pantauan ini menjadi barometer kami dalam rapat paripurna untu mengeluarkan rekomendasirekomendasi dari DPRD kepada pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Khususnya masing-masing OPD nantinya ada rekomendasi-rekomendasi. Inilah yang menjadi catatan masing-masing fraksi, karena rekomendasi ini adalah keputusan politik,” tutupnya.rill/(wa)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version