banner 728x90

Mulkan: Masyarakat Sukses Jaga Kerukunan Beragama

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

SUNGAILIAT, LASPELA – Bupati Bangka, Mulkan menyebut jika kerukunan umat beragama di Kabupaten Bangka dapat terjaga dengan baik.

Ia menilai, meski masyarakat hidup berdampingan dengan berbeda-beda agama, namun harmonisasi selalu dijunjung tinggi.

banner 325x300

“Terima kasih atas kerukunan agama yang terjadi di Kabupaten Bangka. Sampai saat ini, masyarakat tetap menjunjung tinggi persatuan. Negara itu bisa kuat, berkembang dan maju, apabila kondisinya tertib. Itu adalah kunci, kemajuan negara,” katanya, saat membuka kegiatan Sosialisasi Peningkatan Toleransi dan Kerukunan dalam Kehidupan Beragama yang diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bankesbangpol) Kabupaten Bangka, Selasa (29/3/2022) di Ballroom Hotel Novilla, Sungailiat.

Kendati demikian, ia meminta kepada para pemangku agama untuk selalu membimbing masyarakat. Karena menurutnya, menjaga toleransi sangat penting dalam hidup bermasyarakat.

Pemkab Bangka sendiri, kata Mulkan, melalukan berbagai upaya dalam menjaga kerukunan umat beragama, baik dari segi program maupun pendanaan.

“Kita tidak membedakan. Dan itulah salah satu untuk menjaga kerukunan itu. Kita beri bantuan dana pembinaan ke FKUB kita, dalam menjalankan programnya,” ungkap politisi PDIP itu.

Perayaan-perayaan keagamaan yang telah berjalan hingga saat ini di Bangka Belitung, dianggapnya sudah sangat baik. Toleransi di daerah, dirasakan orang nomor satu di Kabupaten Bangka ini sangat luar biasa.

“Alhamdulillah, ini harus kita jaga dan kita pelihara. Agar daerah kita bisa berkembang,” tutur Bupati.

Kegiatan yang mengusung tema “Dengan Toleransi dan Kerukunan dalam Kehidupan Beragama Kita Ciptakan Suasana yang Damai Menuju Bangka Setara” itu diikuti oleh segenap perwakilan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Bangka. (mah)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version