banner 728x90

Bupati Riza Ingatkan Jajarannya Segera Serap Anggaran DAK & APBD 2022

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine


Oleh: Nopranda Putra

TOBOALI, LASPELA – Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid akan mengevaluasi kinerja seluruh perangkat daerah termasuk Sekda Bangka Selatan pada bulan April 2022.

banner 325x300

Hal itu dilakukan guna sebagai pengingat bagi Sekda dan kepala perangkat daerah jika belum ada penyerapan anggaran baik dari Dana Alokasi Khusus (DAK) maupun Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

“Jika bulan April belum ada yang jalan kegiatannya maka saya akan evaluasi kembali,” kata dia, Jumat, 18 Maret 2022.

Untuk itu, ia meminta Sekda dan seluruh Kepala OPD Bangka Selatan segera melaksanakan kegiatan dari anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) maupun .

“Jadi segera untuk melaksanakan kegiatan, makanya kepada Sekda yang baru ini bagaimana terkait dana DAK tahun 2022 maupun APBD tahun 2022, saya minta untuk segera jalan,” ujar Riza.

Ia juga meminta masyarakat dan media untuk ikut mengontrol dan memberikan masukan terkait kinerja pemerintah daerah dan sampaikan jika terjadi kejanggalan.

“Kepada kawan-kawan media juga tentunya tolong berikan sumber atau masukan kepada saya, sehingga apa-apa yang nantinya terjadi keterlambatan terkait tersebut untuk segera diatasi bersama Bu Wakil Bupati Bangka Selatan,” ungkap dia.

Sementara, Sekda Bangka Selatan, Eddy Supriadi mengatakan bahwa momen ini sangat tepat dalam menjalankan intruksi Bupati.

Bahkan, ia juga tak menampik bahwa kegiatan di lingkungan Pemkab Bangka Selatan sudah lewat waktunya tiga bulan dan untuk segera dilakukan kegiatan di setiap perangkatdaerahmasing-masing.

“Dengan selesai pelantikan jabatan eselon kemarin, kita menegaskan mulai bekerja detik ini. Dan kita tidak ada mempunyai target 100 hari, 200 hari, jadi mulai hari ini kita akan konsolidasi terkait hal tersebut,”  beber dia. (Pra)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version