banner 728x90

Ratusan Meter Kendaraan Antrean Bahan Pokok di Polres Basel

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine



Oleh: Nopranda Putra

TOBOALI, LASPELA – Ribuan kendaraan masyarakat mengantre di Polres Bangka Selatan guna mendapatkan paket bahan pokok berupa beras premium 5 kilogram, gula pasir 1 kilogram dan 2 liter minyak goreng fortune, Rabu, 16 Maret 2022.

Antrean kendaraan terjadi sejak pukul 6 pagi hingga siang hari sepanjang ratusan meter kendaraan dari pintu masuk Mapolres. Sementara operasi pasar murah baru dimulai pukul 10 pagi.

Ribuan masyarakat yang didominasi ibu-ibu mengantre untuk mendapatkan bahan pokok murah seharga Rp 95 ribu per kupon dengan jumlah paket yang disiapkan sebanyak 1.000 paket bahan pokok.

Operasi pasar murah tersebut dilaksanakan Polres Bangka Selatan, bekerjasama Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Basel dan Bulog Sumsel Babel.

Bahkan sejumlah masyarakat yang ikut mengantre pun tidak mendapatkan kupon yang yang digunakan untuk membeli paket bahan pokok seharga Rp 95 ribu.

Novia (61) warga Ampera, Kelurahan Toboali, Bangka Selatan, merasa kecewa lantaran tidak mendapatkan kupon yang disediakan oleh polisi untuk membeli paket bahan pokok yang disediakan.

“Iya, saya sudah antrean dari pukul 06.00 WIB. Tapi tidak mendapatkan kupon yang digunakan untuk membeli bahan pokok seharga Rp 95 ribu,” kata Novia, di sela-sela antrean, Rabu, 16 Maret 2022.

Ia berharap kepada pemerintah daerah agar secepatnya menyelesaikan permasalahan tersebut. Lantaran minyak goreng ini merupakan kebutuhan pokok rumah tangga.

“Saya sudah 4 jam mengantre tapi tidak dapat, apapun ditinggal di rumah demi minyak goreng, ” ujar dia.

Sementara itu, Sekretaris Disperindag Bangka Selatan, Toni Pratama mengatakan, operasi pasar murah dilaksanakan Polres Bangka Selaran, sekitar pukul 10.00 WIB.

Kegiatan operasi pasar murah kerjasama Polres dan Disperindag Bangka Selatan dengan Bulog Sumsel Babel.

“Paket bahan pokok berisi beras ukuran lima kilogram, minyak goreng dua liter dan gula satu kilogram dengan harga Rp 95 ribu,” tukas Toni. (Pra)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version