Layani Jamaah Daftar Haji & Umroh, Kemenag Basel Luncurkan Mobil Siskohat


Oleh: Nopranda Putra


TOBOALI, LASPELA – Kantor Wilayah Kementerian Agama Kabupaten Bangka Selatan melaunching satu unit mobil haji dan umrah keliling untuk melayani masyarakat yang hendak menunaikan ibadah dengan cara sistem jemput bola.

Hal itu dilakukan guna memberikan kemudahan kepada masyarakat, melalui layanan inovasi Kanwil Kemenag Basel ini masyarakat tak perlu datang untuk kantor untuk mendaftar diri, mobil tersebut akan datang ke desa secara bergantian setiap harinya.

Kepala Kantor Wilayah Kemenag Bangka Selatan, Jamaludin mengatakan layanan inovasi ini untuk mempermudah masyarakat mendaftar ibadah haji dan umrah, lantaran terkendala jarak dari tempat tinggal.

“Layanan mobil Haji dan Umrah ini adalah bentuk apresiasi dari pemerintah pusat terhadap Kemenag Basel yang selalu memberikan inovasi layanan Haji dan Umrah yang terbaik terhadap jamaah,” kata Jamaludin, Rabu, 12 Januari 2022.

Dengan hadirnya Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) ini, ia berharap dapat memudahkan jamaah yang hendak mendaftarkan ibadah Haji dan Umrah.

“Alhamdulillah semoga bisa membantu masyarakat. Nantinya mobil ini untuk mempercepat layanan itu kita bersama Tim Kemenag Basel akan turun ke sana langsung, ada jadwalnya kemungkinan setiap hari bergantian,” ujar dia.

Selain itu, ia juga mengajak seluruh masyarakat Bangka Selatan dapat mendukung layanan siskohat mobile dari Kemenag Basel ini agar berjalan dengan lancar serta terciptanya inovasi layananan yang baru bagi masyarakat.

“Saya harap bisa membantu masyarakat terkait layanan haji, tentunya berkat kerja keras sehingga layanan siskohat mobile ini mendapatkan suport dari Gubernur, Bupati dan Kepala Desa, mudah mudahan layanan ini dapat berjalan dengan maksimal kedepanya,” harap dia. (Pra)