banner 728x90

Lewat Muskab VIII, Mulkan Harap KADIN Bangka Bisa Lebih Maju

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

SUNGAILIAT, LASPELA — Bupati Bangka, Mulkan meminta agar Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Kabupaten Bangka bisa memperkuat sinergitas dengan pemerintah daerah.

Hal ini dilakukan guna bersama-sama mendorong peningkatan perekonomian masyarakat, terlebih di era pendemi Covid-19 sekarang ini.

banner 325x300

“Tanpa bantuan dan dorongan dari para pengusaha, baik UMKM hingga industri yang lebih besar pemerintah daerah tidak akan maju,” kata Mulkan saat membuka acara Musyawarah Kabupaten VIII KADIN Bangka di Hotel Manunggal, Sabtu (18/12/2021).

Menurut Mulkan, banyaknya pengusaha dan industri di daerah merupakan salah satu penunjang perekonomian masyarakat, terutama akan membuka lapangan pekerjaan.

“Kami selaku pemerintah sangat dituntut terhadap kemajuan. Sehingga dengan banyaknya pengusaha ini akan mengurangi indeks angka pengangguran dan angka kemiskinan,” terang Mulkan.

Untuk itu, pihaknya berharap melalui Musyawarah Kabupaten KADIN Bangka inilah bisa merumuskan program kerja baik jangka pendek, menengah, hingga jangka panjang.

“Apapun bentuknya kita harus melakukan musyawarah yang baik, karena ini akan menempuh suatu keputusan. Jangan saling gontok-gontokan, karena yang terpenting adalah bagaimana KADIN ini bisa lebih maju dan mampu melaksanakan program kerjanya dengan baik,” ujar Mulkan.

“Bagi yang terpilih embanlah tugas dengan sebaik-baiknya,” pesannya.

Musyawarah Kabupaten VIII KADIN Bangka Tahun 2021 ini digelar untuk memilih ketua kepengurusan yang baru periode 2021-2026. Dimana dalam Muskab ini hanya diikuti oleh satu orang kandidat saja. (mah)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version