Mobil Sehat PT Timah Tbk Datangi Warga Lingkungan Matras, Warga Beruntung Bisa Berobat Gratis

*Mulkan Ikut Periksa Kesehatan

BANGKA, LASPELA – Mobil Sehat PT Timah Tbk terus berkeliling memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di wilayah operasional perusahaan. Kali ini, giliran Lingkungan Matras, Kelurahan Matras, Kabupaten Bangka yang didatangi Mobil Sehat PT Timah Tbk, Selasa (16/11/2021).

Kehadiran Mobil Sehat PT Timah Tbk yang turut dihadiri Bupati Bangka, Mulkan ini disambut antusias oleh masyarakat sekitar untuk memeriksakan kesehatan mereka.

Mobil Sehat PT Timah Tbk merupakan pelayanan kesehatan yang dilaksanakan PT Timah Tbk untuk meningkatkan dan mendekatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Pelayanan kesehatan yang dilaksanakan di atas mobil ini dilengkapi tenaga medis dan obat-obatan dan diberikan secara gratis.

Bupati Bangka, Mulkan turut memeriksakan kesehatannya di Mobil Sehat PT Timah Tbk. Baginya, kegiatan ini membantu Pemerintah dalam meningkatkan kualitas kesehatan bagi masyarakat.

“Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian PT Timah dan kita semua terhsdap rasa kemanusiaan dan tanggungjawab kita kepada masyarakat terutama yang berada di pesisir pantai,” kata Mulkan.

Menurutnya, kegiatan ini untuk membantu masyarakat dan meringankan beban masyatakat khususnya dalam bidang kesehatan.

Senada, PJs Kepala Lingkungan Matras, Yunizar mengapresiasi PT Timah Tbk yang telah menghadirkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di lingkungan mereka.

“Masyarakat cukup antusias saat melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis di Mobil Sehat PT Timah Tbk. Karena sebelumnya tingkat kepedulian warga untuk periksa kesehatan itu masih kurang, ini lansia banyak yang datang berobat,” katanya.

Ia berharap, kedepannya pelayanan kesehatan ini dapat terus berlanjut sehingga meringankan beban biaya pengobatan masyarakat.

“Kami senang ada kegiatan seperti ini, semoga nanti Mobil ini datang kembali ke sini sehingga warga bisa terus memeriksakan kesehatan, karena di tempat kami ini hanya ada puskesmas pembantu,” tutupnya.rill/(wa)