banner 728x90

Gebyar Vaksinasi Covid-19, Puskesmas Puding Besar Berikan Doorprize Menarik

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PUDING BESAR, LASPELA — Puskemas Puding Besar memberikan doorprize dan sejumlah hadiah lainnya bagi masyarakat yang ikut dalam program Gebyar Vaksinasi Covid-19.

Hadiah tersebut terdiri dari sepeda, peralatan mandi, rice cooker, blender dan hadiah menarik lainnya.

banner 325x300

Kepala Puskesmas Puding Besar, Eva Lestari mengatakan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi warga Puding Besar terus gencar dilakukan. Hal ini, kata dia, guna membentuk imun yang kuat terlebih melawan virus Corona.

“Kami selalu gencar memberikan sosialisasi terkait vaksinasi. Karena vaksin Covid-19 bermanfaat untuk memberi perlindungan tubuh agar tidak jatuh sakit akibat Covid-19 dengan cara menimbulkan atau menstimulasi kekebalan spesifik dalam tubuh,” ujarnya.

Kendati demikian, ia tetap mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan meski sudah disuntik vaksin.

“Tetap menjalankan protokol kesehatan yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, dan menjaga jarak untuk mencegah penularan virus corona,” imbaunya.

Selain itu, ia juga mengatakan akan terus berupaya melakukan percepatan vaksinasi covid dengan bekerjasama dengan pihak TNI/POLRI dan swasta. Seperti halnya kegiatan kali ini yang didukung oleh pihak PT MAS.

Sementara itu, Kapolsek Puding Besar, Iptu Bobory Niko yang hadir dalam kegiatan tersebut menyerahkan langsung hadiah undian doorprize kepada pemenang.

Ia mengatakan akan terus berkomitmen membantu pemerintah daerah dalam rangka mensukseskan program vaksinasi Covid-19.

“Kami terus memfasilitasi dan membantu warga yang ingin divaksin, alhamdulillah masyarakat sangat antusias dengan adanya program vaksinasi ini,” ujarnya.

Pemenang doorprize, Udin mengaku tak menyangka akan mendapat hadiah utama berupa sepeda.

“Tidak ada efek samping (setelah divaksin). Kami juga senang ikut program vaksin dari pemerintah, karena selain gratis juga dapat hadiah,” katanya. (mah)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version