Melalui CSR, PT Timah Tbk Akan Bangun Tugu Adipura di Simpang Nanas, Bupati Basel: Dibangun Tahun Ini


Oleh: Nopranda Putra



TOBOALI, LASPELA – Anak perusahaan Inalum, PT Timah Tbk terus memberikan kontribusi kepada wilayah wilayah operasi pertambangan baik ekploitasi maupun produksi yang ada di Provinsi Bangka Belitung.

Direktur SDM dan Umum PT Timah Tbk, Muhamad Rizki mengatakan selain menyalurkan 1.600 an tabung oksigen ke setiap Kabupaten dan kota di Bangka Belitung, pihaknya juga memberikan CSR pembangunan infrastruktur di wilayah operasi, salah satunya di Kabupaten Bangka Selatan.

“Selain itu juga melalui CSR bina lingkungan, PT Timah juga turut membantu pembangunan infrastruktur di kabupaten Bangka Selatan berupa pembangunan tugu Adipura,” kata M Rizki yang didampingi Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid usai menyerahkan bantuan 100 tabung oksigen, Selasa, 7 September 2021.

Ia juga menyebutkan, infrastruktur pembangunan tugu Adipura rencana akan dibangun di Simpang Nanas pada tahun ini, dan itu juga program CSR yang di luar keperluan Covid-19.

“Kalau itu rutin untuk di wilayah, sesuai alokasi wilayah operasi, apabila kita melakukan kegiatan ekploitasi dan produksi disuatu wilayah sudah kita alokasi untuk kegiatan bina lingkungan dari CSR dan juga pembinaan untuk kemitraan,” ungkap dia.

Sementara Bupati Riza menambahkan CSR pembangunan dan bina lingkungan dari PT Timah Tbk akan dibangun tugu Adipura di Simpang Nanas Toboali. Pembangunan itu, lanjut dia akan dilakukan pada tahun 2021 ini juga.

“Iya tahun ini kita dapat CSR dari PT Timah berupa pembangunan infrastruktur yakni tugu adipura di Simpang Nanas Toboali, sekarang tinggal menunggu administrasi saja,” jelas Riza. (Pra)