banner 728x90

Molen Lantik Pengurus Harian LAM Kota Pangkalpinang

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PANGKALPINANG, LASPELA – Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil atau Molen, melantik pengurus harian Lembaga Adat Melayu (LAM) Kota Pangkalpinang, Kamis (24/6/2021).

Pelantikan yang dilaksanakan di ruang OR, Kantor Walikota dihadiri Bustami Rahman selaku Ketua LAM Provinsi Bangka Belitung, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pangkalpinang Eddy Supriadi, serta seluruh jajaran forkopimda Pemerintah Kota Pangkalpinang.

banner 325x300

Seusai pelantikan, Molen menuturkan dengan dilantiknya kepengurusan ini, LAM diharapkan dapat memberikan kontribusi untuk Kota Pangkalpinang.

“Di mana yang kita tahu LAM ini identik dengan agama, bahasa, dan budaya. Adat istiadat kemelayuan di Kota Pangkalpinang ini tidak hilang,” ujarnya.

LAM pun dikatakan Molen harus menjadi barometer pengingat untuk tetap menerapkan adat melayu yang harus dipatuhi dan hormati.

“Saya harap organisasi ini mempunyai kredibilitas dan akuntabel agar dapat bersama kami turut ambil andil membangun Pangkalpinang,” katanya. (dnd)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version