MUNTOK, LASPELA — Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Bangka Barat (Babar) resmi berganti setelah dilaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang dipimpin langsung oleh Kapolda Irjen pol Anang Syarif Hidayat, di halaman Mapolda Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Kamis (17/6/2021).
Jabatan Kapolres Babar sebelumnya yang diemban oleh AKBP Fedriansiah, digantikan AKBP Agus Siswanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Bangka Selatan. Sedangkan Fedriansiah mendapatkan jabatan baru sebagai Wadir Samapta Polda Babel.
Diawal kepemimpinannya, Kapolres Babar yang baru AKBP Agus Siswanto, meminta dukungan dari seluruh masyarakat dalam menjaga situasi kamtibmas di Bangka Barat yang aman dan kondusif.
“Mohon kerja samanya kepada lapisan masyarkat, tokoh agama,tokoh masyarakat Bangka Barat, sehingga dapat menciptakan situasi yang kondusif di Bangka Barat. Tentunya kerja sama ini sangat penting untuk memajukan Bangka Barat aman dan terkendali,” ucapnya.
Sementara, AKBP Fedriansah mengapresiasi dukungan masyarakat selama dirinya memimpin. Pada kesempatan itu, Fedriansah tak lupa menyampaikan permintaan maafnya kepada personel, stakeholder, dan masyarakat jika selama menjabat ada kekhilafan dan kesalahan dirinya.
“Saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat Bangka Barat yang telah bersinergi dengan polisi khususnya Polres Bangka Barat, dan menciptakan suasana yang aman dan kondusif,” katanya. (Oka)