PANGKALPINANG, LASPELA – Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) mengatakan sepeda PGK akan siap dihadirkan di kota Pangkalpinang dalam jumlah besar. Molen menuturkan per 1 Juli mendatang akan ada 1000 Sepeda PGK sudah ready dan siap dipasarkan.
“Mudah-mudahan sebulan kedepan Sepeda PGK sudah turun di Pangkalpinang, sebanyak 1000 unit akan mendarat di Pangkalpinang, siapa yang mau beli, ayo,” katanya, kemarin.
Untuk harga satu unit sepeda PGK berkisar antara Rp5 juta hingga Rp6 juta, tergantung spesifikasi bahannya. Sepeda dengan ciri khas bentuk S pada batang tengahnya ini merupakan desain langsung walikota Molen.
“Untuk ASN dan ada beberapa yang khusus itu Rp5 juta dan untuk masyarakat umum itu Rp6 juta, untuk pemasaran sendiri, Sepeda PGK akan dipasarkan di Aogla Store PGK Point,” katanya.
Molen optimis, 1000 unit ini akan habis terjual dalam waktu 6 bulan. “Karena memang Sepeda PGK ini bisa dikredit di Bank Sumsel Babel, hanya dengan Rp453 ribu perbulan, sudah bisa punya sepedanya,” terangnya.
Sepeda PGK ini juga kata Molen sebagai branding Kota Pangkalpinang. “Ketika pak Jokowi punya SMK, Molen disini punya Sepeda PGK, mudah-mudahan dengan ini Pangkalpinang semakin dikenal,” katanya. (dnd)