Acara Safari Ramadhan, 395 Mustahiq se Kecamatan Toboali Dapat Santunan


Oleh: Nopranda Putra




TOBOALI, LASPELA – Dalam menguatkan tali silahturahmi antar sesama umat muslim, Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan menyelenggarakan Safari Ramadhan 1442 Hijriah di Masjid Agung Komplek Perkantoran Terpadu Gunung Namak Toboali, Selasa 20 April 2021.

Dalam kesempatan itu, turut hadir Wakil Bupati Bangka Selatan Debby Vita Dewi, Ketua DPRD Bangka Selatan Erwin Asmadi, Kapolres Bangka Selatan AKBP Agus Siswanto dan beberapa pejabat Forkopimda lainnya.

Adapun dalam rangkaian safari ramadhan kali ini yakni pembacaan Kalam Ilahi oleh Rahmad Nurslaim santri dari pondok pesantren Al-Muftad’in Kampung Padang Toboali dan penyerahan santunan dari Baznas Kabupaten Bangka Selatan sebanyak 395 Mustahiq se-Kecamatan Toboali sebesar Rp. 197.500.000.

Adapun yang menerima santunan tersebut meliputi 70 untuk siswa sekolah, 5 untuk guru ngaji dan 320 untuk kaum dhuafa.Serta pemberian santunan dari PT. POS Indonesia Toboali sebanyak 5 orang,

Debby menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang ikut mensukseskan acara safari ramadhan ini dan berharap dengan adanya pemberian santunan pada acara ini dapat membantu sedikit masalah ekonomi yang dihadapi anak yatim piatu dan kaum dhuafa.

“Kegiatan ini merupakan upaya yang sangat positif dalam menyuburkan rasa simpati dan peka antar sesama muslim, dan saya berharap dengan pemberian santunan dapat membantu sedikit masalah ekonomi yang dihadapi para anak yatim piatu dan kaum dhuafa,” kata Debby, Selasa, 20 April 2021.

Selain itu, ia mengungkapkan kegiatan ini sebagai salah satu wadah umat muslim dalam meningkatkan dan menguatkan tali silahturahmi kepada masyarakat.

“Kita jadikan kegiatan ini sebagai media silaturahim kepada masyatakat dan mampu memberikan dampak positif bagi kita semua, terutama membentuk mental dan spiritual yang lebih baik,” ujarnya. (Pra)