3Second Hadir dengan Konsep Family Store, Diskon Hingga 50 Persen

PANGKALPINANG, LASPELA – 3Second hadir dengan konsep terbaru yaitu Family Store. Berangkat dari konsep industrial, kini 3Second hadir lebih ramah dengan kesemua kalangan.”Karena kita menjual beberapa produk kebutuhan pria dewasa, wanita dewasa, dan anak-anak jadi kita munculkanlah konsep family store,” kata Firman Nazar selaku Head Of Sale 3Second Area Bangka, Sabtu (27/2/2021).Konsep family store yang dihadirkan 3Second saat ini melihat dari perkembangan zaman sekarang, dan segmentasi market family store yang memang sangat dibutuhkan saat ini.”Akhirnya kita mengeluarkan konsep family dengan produk-produk yang dijual dan konsep yang baru, kita lihat dengan beberapa yang sudah kita lihat dan yang kita lihat dijalankan sekarang memang tepat,” terangnya.Tidak hanya itu, 3Second juga melakukan upgrade dalam setiap produk yang ditawarkan. Seperti koleksi super basic, mulai dari T-shirt dengan berbagai model, sweater, hoodie, jaket, celana, seluruhnya hadir dalam varian warna yang beragam dan diciptakan dengan sentuhan design serta material terbaik, mudah digunakan dalam setiap kondisi, mulai dari casual, semi formal hingga formal.”Ada koleksi jam tangan, kacamata, tumblr, dan juga handuk. Untuk koleksi jam tangan, 3Second menghadirkan berbagai varian jam tangan mulai dari casual, hingga smart watch untuk pria maupun wanita,” tuturnya.Brand-brand yang hadirpun beragam diantaranya 3Second, Greenlight, Moutley, Famo, FMC SPEED SUPPLY, serta Hanna Hijab, dan untuk anak-anak ada 3Second kids, Moutley Kids, dan juga Azizah.Selain memperkenalkan konsep barunya, 3Second family store juga membuka diskon-diskon yang ditawarkan mulai dari 20 persen hingga 50 persen. (dnd)