Video Suzuki Thunder Terbakar di SPBU Parit 9 Toboali, Tak Ada Korban


Oleh: Nopranda Putra



TOBOALI, LASPELA – Satu unit kendaraan bermotor Suzuki Thunder terbakar di area Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 24.331.134 di Dusun Parit 9 Desa Gadung Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan, Rabu (27/1).

Peristiwa kebakaran satu unit kendaraan bermotor tersebut terjadi sekitar pukul 07.40 WIB, setelah pemilik kendaraan selesai mengisi bahan bakar minyak (BBM) dan akan meninggalkan SPBU.

Kejadian kebakaran itu sempat membuat petugas SPBU panik, beruntung di SPBU tersebut memiliki alat pemadam api ringan (APAR) dan dengan sigap petugas SPBU mematikan si jago merah yang sempat menyala besar di lokasi kejadian.

Petugas administrasi SPBU 23.331.134, Ginda saat dimintai keterangan mengatakan, kejadian terbakarnya satu unit kendaraan bermotor terjadi setelah satu unit kendaraan mengisi bahan bakar minyak.

“Kejadiannya pagi sekitar jam 07.40 WIB. Satu unit sepeda motor tiba-tiba terbakar tapi apinya langsung cepat dipadamkan oleh petugas dengan dibantu masyarakat dengan menggunakan alat pemadam kebakaran yang ada di SPBU ini, sehingga api tidak merembet kemana-mana,” kata Ginda, Rabu (27/1).

Ia menuturkan, dalam peristiwa tersebut, tidak ada korban jiwa dan hanya satu unit sepeda motor tersebut yang terbakar.

“Tidak ada korban jiwa. Dan api berhasil dipadamkan oleh petugas sekitar 15 menit. Saat ini aktivitas di SPBU sudah kembali normal,” ujarnya. (Pra)