PANGKALAN BARU, LASPELA – Kali ini, para pelaku usaha yang tergabung dalam Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) khususnya BPC HIPMI Bangka Tengah, mengambil satu stand pameran pada Musyawarah Daerah (Musda) VII BPD HIPMI Kepulauan Bangka Belitung, yang berlangsung di Soll Marina Hotel, Kabupaten Bangka Tengah, Rabu (27/1/2021).
Adapun produk-produk unggulan yang di pamerkan para pelaku usaha dari BPC HIPMI Bangka Tengah diantaranya getas Cie-cie, Madu Sadaki, dan Lada.
Selain pelaku usaha BPC HIPMI Bangka Tengah, turut pula meramaikan dari BPC HIPMI Bangka Barat, Bangka Selatan, dan Pangkalpinang. Yang ditawarkan disini, dan menjadi perhatian bagi para tamu undangan Musda VII BPD HIPMI Bangka Belitung.
Hal ini sejalan dengan tujuan HIPMI yang ingin membangkitkan kembali perekonomian Bangka Belitung, salah satunya menghidupkan para pelaku UMKM.
Dalam kesempatan ini, Ketum BPC HIPMI Bangka Tengah Abdullah Randi, mengatakan pada Musda VII BPD HIMPI Babel kali ini, BPC HIPMI Bangka Tengah mengeluarkan produk-produk unggulannya.
“Hal ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada masyarakat kualitas produk UMKM Bateng dan dapat dipasarkan juga kepada teman-teman di HIPMI Pusat yang datang hari ini, agar lebih di kenal lagi produk-produk kita,” ujarnya.
“Dan Alhamdulillah nya lagi, pada Musda kali ini dihadiri juga bupati Bateng terpilih Algafry Rahman,” tutupnya.(wa)