Oleh: Nopranda Putra
PAYUNG, LASPELA – Kapolsek Payung AKP Hendri Amor melaksanakan kegiatan anev bersama dengan anggota personil Polsek payung di ruang Brifing didampingi oleh Kapolsubsektor Pulau Besar dan Kasium, Senin (28/12) usai giat Apel pagi.
Kapolsek Payung mengatakan dalam kegiatan Anev kali ini, berakhirnya tahun 2020 agar seluruh Kanit yang mengemban tugas fungsinya dalam pelaksanaan tugas, agar membuat laporan akhir tahun.
“Untuk setiap Kanit Polsek Payung membuat laporan jelang akhir tahun 2020 dan segera siapkan kemudian laporkan kepada saya selaku pimpinan di lingkungan Polsek Payung ini,” kata AKP Hendris seizin Kapolres Bangka Selatan, Senin (28/12).
Dijelaskan dia, laporan akhir tahun ini sebagai laporan dari polsek Payung kepada pimpinan baik tingkat Polres ataupun Polda, sehingga kegiatan selama periode tahun 2020 terpantau oleh pimpinan.
“Laporan akhir tahun penting bagi kita di Polsek Payung untuk melaporkan setiap kegiatan kita ke pimpinan baik tingkat Polres Bangka Selatan maupun Polda Kep Babel selama periode tahun 2020 agar dapat sama-sama kita perbaiki serta saling mengontrol kegiatan selama 1 (satu) tahun ini,” jelasnya.
Selain itu, lanjut Hendri kepada bhabinkamtibmas dimasing-masing desa baik kecamatan Payung atau kecamatan pulau besar agar sembako yang sudah di bagikan sebanyak 7 paket kepada masing-masing bhabinkamtibmas untuk segera dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Bagi bhabinkamtibmas Polsek Payung untuk sesegera mungkin menyalurkan 7 paket sembako di desa tempat bertugas dan dibuat laporannya untuk di input dan dikirim oleh Kasium Polsek Payung ke Polres Bangka Selatan,” jelas Kapolsek Payung. (Pra)
Jelang Akhir Tahun, Kapolsek Payung Minta Personil Siapkan Laporan Tahunan
