Wartawan di Basel Akan Gelar Pemilihan Ketua dan Pengurus PWI Periode 2020 – 2025

Oleh: Nopranda Putra


TOBOALI, LASPELA – Sejumlah wartawan peliputan di kabupaten Bangka Selatan akan menggelar Konferensi Cabang (Konfercab) pertama untuk pembentukan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bangka Selatan definitif dalam memilih ketua dan pengurus PWI Bangka Selatan (Basel) periode 2020 – 2025. 

Ketua Caretaker PWI Basel Dedy Irawan menyebutkan dirinya telah menerima SK Caretaker dari PWI Babel sejak 26 September lalu. 

“Tugas kita caretaker adalah membentuk panitia serta mempersiapkan Konfercab I PWI Basel, sekaligus kita mendata serta membuka pendaftaran anggota PWI baru di Basel,” kata Dedy usai rapat panitia Konfercab I, Rabu (6/10) di New Lesehan Green Toboali.

Adapun untuk susunan struktur kepanitiaan Konfercab PWI Basel yakni sebagai ketua panitia pelaksana Wiwin Suseno dan sekretaris Nopranda Putra.

Ia mengungkapkan ada 5 kandidat yang berpeluang maju menjadi Ketua PWI Basel karena syarat untuk maju harus sudah menjadi anggota biasa PWI sesuai PD PRT PWI.

Dedy berharap dengan hadirnya kepengurusan PWI Basel yang baru akan menambah khasanah baru aktivitas kewartawanan di Basel.

“Di Basel sudah ada Pokja, dan sebenarnya pengurus PWI nantinya akan sama dengan pengurus Pokja juga, ada tiga poin yang ingin kita tekankan dalam tugas kita sebagai wartawan saat ini, sebagai agen kontrol sosial, agen edukasi ke masyarakat di pandemi covid untuk terus mematuhi prokes serta agen pengawal dan penyejuk Pilkada agar berjalan aman, lancar dan damai,” ungkap Dedy yang juga menjabat Ketua Pokja Jurnalis Basel.

Sementara itu, Ketua Panpel Konfercab I, Wiwin Suseno mengatakan Konfercab I akan digelar pada pekan terakhir di bulan Oktober 2020. “Saat ini sedang persiapan tempat serta membuat tatib, kita harapkan Konfercab berlangsung lancar dan terpilih ketua dan pengurus PWI yang siap menjalankan tugas kewartawanan sesuai UU Pers dan Kode Etik Jurnalistik,” sebutnya. (Pra)