KOBA, LASPELA- Satuan Lalu Lintas (Satlantas), Polres Bangka Tengah (Bateng), membagikan masker kepada pengguna jalan raya yang melintas di Bundaran Tugu Ikan, Kota Koba, Selasa (29/9/2020).
Selain pembagian masker kepada pengguna jalan berusia dewasa dan anak-anak, para polantas juga menempelkan stiker yang bertuliskan “Ayo Pakai Masker” di kendaraan masyarakat yang melintas.
Kanit Dikyasa, Satlantas Polres Bateng, Robin Simamora, mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk partisipasi pihak kepolisian dalam mengantisipasi penyebaran covid-19 khususnya di wilayah Bateng.
“Hari ini kita membagikan masker kepada pengendara yang kebetulan lewat di sini, yang tidak menggunakan masker kita kasih,” kata Robin, Selasa (29/9/2020).
Robin menambahkan bahwa kegiatan yang bertujuan agar masyarakat yang melintas di wilayah itu sadar dan waspada akan bahaya penyebaran covid-19. Direncakanan akan terus dilaksanakan hingga beberapa waktu kedepan hingga bencana non alam tersebut berakhir.
“Semoga dengan kegiatan yang kita lakukan ini dapat meningatkan kewaspadaan masyarakat akan bahaya covid-19,” harap Robin.(jon)