BANGKA BARAT, LASPELA– Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional 2020, Ikatan Karyawan Timah ( IKT ) wilayah Muntok gelar aksi ” World Clean Up Day 2020 ” yang diinisiasi Pemuda Hijau Bangka Barat.
Kegiatan berupa aksi nyata serta aktualisasi tersebut dikatakan Abang Asriyadi selaku Ketua IKT wilayah Muntok, merupakan kerjasama antara PT Timah Tbk, Dinas Lingkungan Hidup, IKT, Pemuda Hijau, masyarakat dan para pelajar dari tingkat SD, SMP, SMA/SMK.
” Gerakan ini merupakan gerakan global yang dikoordinasikan oleh Let’s Do It World Estonia Eropa yang akan melaksanakan Gerakan World Clean Up Day atau Gerakan Pungut Sampah Serentak di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Kita berharap bisa berkelanjutan dan meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan, ” ujarnya usai kegiatan.
Abang Asriyadhi juga mengingatkan kepada masyarakat untuk meningkatkan kebersihan di rumah masing – masing, mengelola dan memilih sampah ramah lingkungan serta tidak membakar dan membuang sampah secara sembarangan.
Kabid K3LH, Arif Yudianto mewakili Kepala Unit Metalurgi PT Timah Tbk disaat yang sama menyatakan memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan peduli lingkungan tersebut yang setiap tahun digelar.
” Sebelumnya tahun 2019 PT. Timah. Tbk ikut mendukung gerakan yang dilakukan teman – teman Pemuda Hijau. Kami akan selalu mendukung yang sifatnya positif apalagi peduli terhadap lingkungan sendiri,” pungkasnya. (is)