KPU Babar : 3 Paslon Lolos Verifikasi

BANGKA BARAT, LASPELA– Ketua KPU Bangka Barat, Pardi menjelaskan telah ada tiga Paslon (pasangan calon) yang telah menyerahkan berkas pendaftaran sebagai calon Bupati dan calon Wakil Bupati Bangka Barat dalam Pilkada 2020.

Dari ketiga paslon yang mendaftar ini, KPU Bangka Barat menyatakan ketiganya lolos verifikasi administrasi dukungan.

” Yang mengusulkan itu adalah partai yang memperoleh kursi di DPRD, karena itu, ada beberapa partai yang tidak memiliki kursi di DPRD tidak diberi kesempatan masuk,” ungkapnya.

Pardi juga mengungkapkan ada 4 Partai politik yang mendukung untuk pasangan petahana, Markus-Badri Syamsu, yaitu PDIP, Golkar, PBB dan Demokrat.

” Selain itu, kemarin kan ada Gelora ikut kemudian ada PKB, hanya saja tidak dapat memberi dukungan. Sesuai aturan KPU harus memiliki kursi yang bisa memberikan itu,” ujar Pardi di Kantor Sekretariat KPU Bangka Barat, Sabtu (5/9/2020) sore.

Sementara itu, pasangan Safri Arsyad-Eddy Arif disebutkan Pardi didukung oleh 2 Partai Politik yaitu Gerindra dan PAN.

Sedangkan pasangan H Sukirman dan Bong Mingming didukung 4 partai. Namun dalam verifikasi berkas, KPU hanya meloloskan 3 partai saja yaitu Nasdem, PKS dan Perindo.

“Sedangkan Partai Hanura tidak bisa diloloskan verifikasinya karena tidak dapat melampirkan formulir B1. B1 itu rekomendasi dari DPP nya,” jelas Pardi.

Meski hanya didukung 3 partai, pasangan H Sukirman-Bong Mingming ini tetap dapat memenuhi persyaratan pencalonan, sehingga dipastikan kontestasi pilkada di Bangka Barat akan diikuti 3 pasangan calon.(is)