SUNGAILIAT, LASPELA — Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Bangka kembali bertambah satu orang.
Kepastian tersebut disampaikan oleh Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bangka, Boy Yandra, Kamis (3/9/2020).
“Hari ini ada penambahan kasus positif Covid-19, dengan inisial MA umur 46 tahun berasal dari Kecamatan Mendo Barat dengan riwayat pernah melakukan perjalanan dari Jakarta pada 26 Agustus 2020 lalu,” ungkap Boy.
Kini pasien sudah dibawa ke Balai Diklat Provinsi Bangka Belitung untuk menjalani karantina dan perawatan.
Untuk itu, guna mencegah terjadinya penyebaran Covid-19, tim gugus melakukan tracking terhadap orang yang pernah kontak dengan pasien.
“Melalui dinas kesehatan, kita akan lakukan tracking terutama kepada keluarga pasien, hal ini untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” kata Boy.
Selain itu juga upaya yang dilakukan oleh tim gugus yaitu melakukan sosialiasi penegakan disiplin protokol kesehatan di tempat-tempat ramai.
Hingga kini di Kabupaten Bangka tercatat sebanyak 74 orang terkonfirmasi positif Covid-19, dimana 69 orang telah dinyatakan sembuh.
“Masih ada lima pasien, dimana empat orang masih dikarantina di Provinsi Bangka Belitung, dan satu orang diisolasi di RS Depati Bahrin,” terang Boy.(mah)