Dua Orang Dijemput dan Dikarantina, Terindikasi OTG Dari Suami yang Positif Covid19

BANGKA BARAT, LASPELA– Bangka Barat dikatakan masuk dalam zona hijau, namun hal tersebut menambah peningkatan kewaspadaan Tim Gugus Tugas Penanganan Covid19 di Bangka Barat pada arus masuk penumpang dari Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok.

Sebagaimana terjadi penjemputan dua orang warga Teluk Rubiah Muntok untuk dilakukan evakuasi di wisma karantina Bangka Barat yang dilakukan jum’at (14/8/2020) malam.

Sekretaris GTPPC-19 Bangka Barat, Sidharta Ghautama menerangkan bahwa keduanya menyandang status OTG setelah keluarganya terkonfirmasi positif Covid19 yang berada di Sumatera Barat.

” 2 org warga Teluk Rubiah ibu dan anak, atas nama ibu Fajri Mardhatillah (34 Thn) dan anak perempuannya Alivia Rahman (19 thn) malam hari ini (14/8) sekitar pukul 21.30 wib di evakuasi ke wisma karantina Bangka Barat di gedung diklat dengan status OTG karena diduga kuat kontak langsung dengan seorang pria atas nama Eva Nurdin (47 thn), suami ibu Fajri Mardhatillah yang juga merupakan warga Teluk Rubiah Muntok Bangka Barat terkonfirmasi positif covid 19 berdasarkan hasil uji PCR/Swab test di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat,” jelasnya, Sabtu (15/8/2020) di Muntok Bangka Barat.

Sidharta juga menjelaskan bahwa keluarga tersebut berencana kembali ke Muntok setelah sebelumnya dari Tanah Datar.

” Akan tetapi, saat berada di Pelabuhan Tanjung Api-api Palembang, yang bersangkutan tidak dapat berangkat karena harus di bawa ke rumah sakit di palembang karena positif Covid-19, sedangkan anak dan istrinya bisa diberangkatkan menuju Tanjung Kalian Muntok dikarenakan hasil rapid test keduanya adalah Non-Reaktif,” ungkapnya.

Untuk mengantisipasi, Sidharta mengatakan GTPPC-19 Bangka Barat langsung melakukan uji PCR/ Swab test di puskesmas Muntok mengingat status keduanya adalah OTG karena kontak langsung dengan Eva Nurdin dan demi alasan untuk keamanan dan ketenangan warga sekitar tempat tinggal yang bersangkutan di kampung Teluk Rubiah, keduanya dijemput dan dikarantina.

” Selanjutnya, keduanya diamankan di wisma karantina bangka barat sampai ada hasil swab keduanya yang menyatakan negatif covid19,” pungkasnya.(is)