KOBA, LASPELA– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) pemutakhiran data pemilih di Santika Hotel Bateng.
Ketua KPU Bateng, Rusdi,
mengatakan bahwa Bimtek tersebut ditujukan kepada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Bateng yang tujuannya adalah untuk mengetahui cara penyusunan daftar pemilih hasil pemutakhiran dengan PPK se-Bateng pada pemilihan bupati dan wakil bupati Bateng.
“Maksud penyusunan data pemilih adalah agar data pemilih di setiap TPS tersusun dengan baik,” kata Rusdi, Rabu (5/8/2020).
Rusdi memambahkan bahwa bimtek ini dilakukan secara berjenjang, setelah pihaknya melakukan bimtek terhadap PPK, kemudian PPK akan melakukan bimtek kepada Panitia Pemungutan Suara (PPS) terkait hal tersebut.
Rusdi berharap agar PPK dan PPS paham cara penyusun daftar pemilih secara aplikasi Sistem Informasi Data Pemilih (SIDALIH), dan sampai dengan saat ini kegiatan pencocokan dan penelitian (coklit) data masih dilaksanakan oleh KPU Bateng sampai dengan tanggal 13 Agustus 2020.
“Kita harapkan seluruh rangkaian kegiatan Pilkada Bateng 2020 berjalan dengan sukses,” harap Rusdi.(jon)