SMP N 4 Pangkalpinang Siap Hadapi Pembelajaran Di Era New Normal

PANGKALPINANG, LASPELA – Adanya penerapan new normal setelah masa pandemi Covid-19, SMP Negeri 4 Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menyatakan kesiapannya untuk menghadapi pembelajaran tahun ajaran baru 2020-2021, usai melakukan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).

Kepala Sekolah SMP Negeri 4 Pangkalpinang, Arman ditemui sejumlah wartawan di ruang kerjanya, Selasa (21/07/2020) mengatakan, usai penerimaan siswa baru SMP Negeri 4 Pangkalpinang siap menghadapai pembelajaran di era new normal Covid-19.

Ia menerangkan, sistem belajar akan dilakukan dengan cara mengikuti petunjuk dari Seksi Kurikulum Dinas Pendidikan kota Pangkalpinang serta petunjuk tekhnis dari plt Kepala Dinas Pendidikan mengingat masa masuk sekolah secara reguler belum bisa dilaksanakan karena masih menunggu perintah dari Kepala Dinas Pendidikan.

“Jadi sistem belajar dilakukan secara Daring (Dalam Jaringan)  dan Luring (Luar Jaringan), pihak sekolah akan melakukan penilaian dan penugasan dan dari sana guru melaksanakan program untuk memantau aktifitas murid di rumah sampai ada keputusan dinas,” jelas Arman.

Selain itu kata Arman, pihak dinas juga akan meluncurkan program
Bekerjasama dengan ruang guru. Sehingga murid bisa mengcek materi dan soal-soal yang ada dan para guru juga bisa tatap muka langsung secara meeting.

Program ini menurut Arman dilaksanakan untuk menunjang pendidikan di kota Pangkalpinang. (*)