banner 728x90

Lanjut Studi keluar Daerah, Ketua DPRD Basel Ajak Mahasiswa dan Pelajar Rapid Tes Gratis

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine


Oleh: Nopranda Putra

TOBOALI, LASPELA – Ketua DPRD Erwin Asmadi mengajak mahasiswa dan pelajar yang menjalani pendidikan di luar Pulau Bangka untuk mengikuti rapid tes gratis Yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan.

banner 325x300

“Mari lakukan rapid tes khusus bagi Mahasiswa dan pelajar di Basel yang ingin kembali keluar untuk melanjutkan pendidikan, alhamdulillah gratis , silahkan datang ke Dinas Kesehatan dan akan di lakukan langsung silahkan datang,” kata Erwin, Selasa (21/7).

Ia juga mengapresiasi program pemerintah kabupaten Bangka Selatan terkait pembebasan biaya rapid test bagi pelajar dan atau mahasiswa Basel yang hendak lanjutkan pendidikan diluar Provinsi Bangka Belitung.

Menurut dia, langkah yang diambil pemerintah kabupaten Basel dinilai sangat tepat mengingat Basel masih dilanda pandemi Covid-19 sehingga dapat meringankan beban biaya orang tua untuk rapid test anaknya.

“Kami dari DPRD Basel mengapresiasi atas apa yang telah dilakukan oleh pemkab. Memberikan pelayanan rapid test gratis ke pelajar dan mahasiswa untuk melanjutkan studinya ke luar,” ujarnya.

Ditengah pandemi ini, lanjut dia sudah tentunya ekonomi di masyarakat menurun. Jangan sampai, biaya rapid test yang dikenakan akan menjadi penghalang bagi mereka untuk melanjutkan studinya.

“Jangan menambah beban baru ke orang tua mereka. Dengan kondisi yang saat ini, pandemi masih berlangsung. Alhamdulillah kalau memang pemda sudah memberi fasilitas gratis,” tukasnya.

Politisi PDIP ini juga mengimbau dinas terkait dapat berkoordinasi dengan legislatif jika kedepannya alat rapid test yang dimiliki saat ini mengalami kekurangan dalam memberikan fasilitas tersebut .

“Kita siap memberikan support. Kalau memang suatu saat ada kekurangan alat rapid test, kami minta dinas terkait untuk berkoordinasi dengan kami. Disampaikan untuk kita bahas,” imbaunya. (Pra)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version