Oleh : Dinda Agus Tiantie.
PANGKALPINANG, LASPELA – Ciri-ciri dari Hewan yang baik untuk di Kurbankan dalam ibadah Idul Adha, ialah hewan yang tentunya tidak ada cacat. Baik dari segi fisik maupun kesehatan hewan.
“Baik dari telinga, kaki, bola mata, mulutnya, ataupun dari stres atau tidaknya hewan tersebut, biasanya hewan yang stres itu dia baru datang dan diperjalanan dia stres, kita lihat jika hewan lesu, kita kasih vitamin, dan pemberian vitamin juga merupakan tugas dari pedagang,” ujar Viranti selaku Kasi Kasmavet Dinas Pertanian dan Pangan Kota Pangkalpinang, Rabu (15/7/2020).
Ia menjelaskan umur hewan yang siap untuk dikurbankan berkisar 2.5 tahun untuk hewan sapi dan kambing 1.5 hingga 2 tahun.
Selain itu kata dia, Pihaknya pun melakukan screning awal apakah ada hewan yang akan dikurbankan mengalami keluhan seperti sesak nafas, air liur berlebihan. Termasuk juga pemeriksaan dalam penyembelihan seperti meneliti dan memastikan organ dalam hewan seperti hati dan paru tersebut sehat.
“Tetapi kalau ada hewan yang sakit dan ada keluhan segera laporkan ke kami,” tandasnya.(dnd)