LUBUKBESAR, LASPELA– Bupati Bangka Tengah (Bateng), H Ibnu Saleh menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan ruang kelas Pondok Pesantren (Ponpes) Najmatul Azman As Salafi, di Desa Lubuk Besar Kecamatan Lubuk Besar.
Bupati Ibnu berharap agar yang di lakukannya menjadi berkah bagi semua masyarakat, serta mendoakan agar aktifitas belajar mengajar di ponpes tersebut terus berkembang sehingga memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan daerah di bidang keagamaan.
“Kami dari Pemkab Bateng akan terus memberikan dukungan terhadap keberlangsungan pembangunan fisik Ponpes ini,” ungkap Bupati Ibnu, Senin (15/6/2020).
Bupati Ibnu mengatakan bahwa Pemkab Bateng sedang berkonsentrasi melakukan pembangunan mental dan spritual dengan tujuan untuk menciptakan generasi Bateng berakhlak mulia, yang salah satu caranya dengan memperhatikan aktifitas Ponpes se-Bateng.
“Marilah kita bangun karakter dari diri kita, anak, keluarga, hingga mengajak masyarakat. Bersama juga kita membangun Sumber Daya Manusia (SDM) berakhlak mulia, sehingga kedepan Batengpun semakin Unggul,” harap Ibnu.
Pengurus Yayasan Ponpes Najmatul Azman As Salafi, Saudeki, mengucapkan terimakasih kepada Bupati Ibnu yang telah meletakkan batu pertama pada pembangunan ruang kelas.
“Semoga berkah, terimakasih atas perhatian yang di berikan Bupati Ibnu, baik bantuan secara moril hingga materil,” kata Saudeki.(jon)