KOBA, LASPELA– SMPN 1 Koba hari ini (6/5/2020) resmi meluncurkan website sekolahnya dengan alamat
smpn1koba.sch.id
Kepala SMPN 1 Koba, Hana Meilani, mengatakan bahwa Kehadiran website SMPN 1 Koba ini sudah menjadi program sekolah sebagai salah satu upaya sekolah beradaptasi dan menyesuaikan diri dengan teknologi informatika.
“Website smpn1koba.sch.id diharapkan dapat menjadi media informasi yang terbuka dan menjadi salah satu media pembelajaran,” kata Hana, Rabu (6/5/2020).
Hana mengungkapkan bahwa ia dan pihak sekolah merasa bersyukur karena pembuatan website berbarengan dengan kebijakan pemerintah untuk bekerja dan belajar di rumah.
“Website smpn1koba.sch.id bisa mendukung terselenggaranya program belajar online dari rumah atau KBM Daring,” ungkap Hana.
Hana berujar bahwa pihak SMPN 1 Koba juga memanfaatkan website smpn1koba.sch.id dalam melaksanakan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2020/2021 secara online guna menghindari sistem pendaftaran konvensional yang memungkinkan orang berkerumun dalam suatu waktu guna mencegah penularan COVID-19.
“Pihak sekolah berharap masyarakat mau memahami bahwa PPDB Online melalui link website sekolah menjadi suatu keharusan saat terjadinya wabah pandemi covid-19 ini,” pungkas Hana.(*)