banner 728x90

Seorang Nelayan Warga Desa Lubuk Lingkuk Ditemukan Meninggal Dunia di Perahu Miliknya

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

KOBA, LASPELA– Zakaria (63) warga Desa Lubuk Lingkuk, RT 04, Kecamatan Lubuk Besar, Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia di perahu miliknya, pada hari Jumat 20 Maret 2020 sekira Pukul 15:30 WIB di Perairan Laut Desa Lubuk Lingkuk, Kecamatan Lubuk Besar.

Kabag Ops Polres Bateng, Kompol Andi Purwanto, menyampaikan dalam laporannya bahwa pada Hari Kamis (19/3/2020) sekira Pukul 15.30 WIB, Zakaria bersama dengan saksi, Bustari, dan nelayan lainnya, menggunakan perahu tempel masing-masing untuk memancing ikan di Perairan Laut Desa Lubuk Lingkuk, Kecamatan Lubuk Besar.

banner 325x300

“Berdasarkan keterangan Bustari, bahwa malam itu terjadi angin ribut, dan Bustari bersama dengan nelayan lainnya berusaha untuk ke pinggir laut atau menepi ke arah daratan, namun waktu itu Zakaria masih tetap memancing dan tidak mau berteduh ke arah tepi daratan,” kata Andi, Jumat (20/3/2020).

Setibanya didaratan angin terlihat masih cukup kencang, sehingga Bustari bersama dengan nelayan lainnya langsung menepikan perahu tempel mereka di pantai dan pulang kerumah masing-masing.

Kemudiaan keesokan harinya pada pagi hari, Jumat (20/3/2020), keluarga dari Zakaria bertanya kepada Bustari tentang keberadaan Zakaria yang belum juga pulang dari memancing kemarin, mendengar kabar tersebut, Bustari bersama dengan beberapa warga lainnya langsung melakukan pengecekan ke pinggir pantai tempat tambatan perahu para nelayan Desa Lubuk Lingkuk, namun mereka tidak menemukan korban.

Maka Bustari, bersama dengan keluarga Zakaria memperluas wilayah pencarian hingga ke Perairan Laut Desa Lubuk Lingkuk menggunakan satu unit perahu tempel, dan sekira Pukul 15.30 WIB, mereka menemukan perahu tempel milik Zakaria terombang ambing di tengah laut.

Setelah didekati, ternyata mereka menemukan Zakaria dengan kondisi tertelungkup tidak bergerak diatas perahu tempel tersebut, setelah dicek lebih dekat, ternyata Zakaria sudah dalam keadaan meninggal dunia.

Bustari bersama dengan beberapa warga kemudian mencoba menarik perahu beserta jenazah Zakaria ke Pantai Komplek PT Kobatin di Desa Lubuk Besar untuk di evakuasi ke Puskesmas Lubuk Besar.

“Menurut keterangan keluarga Zakaria, almarhum memiliki riwayat penyakit Asam Urat, dan korban sudah dilakukan Visum et repertum luar di Puskesmas Lubuk Besar, dan korban diperkirakan meninggal dunia kurang lebih 12 jam, dan tidak ada tanda-tanda kekerasan,” pungkas Andi.(*)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version