BANGKA, LASPELA – Anggota DPR RI Komisi VI Bambang Patijaya (BPJ) melakukan kunjungan Reses di Dapil Babel. BPJ melakukan rangkaian kegiatan peninjauan ke beberapa instansi terkait.
Salah satunya meninjau PT Permodalan Nasional Madani (PNM) (Persero) Cabang Babel di Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel).
PT PNM adalah BUMN yang bergerak pada pembiayaan sektor mikro. Di Babel mereka hadir sejak 2016. PNM memiliki dua lini produk untuk mendukung pembiayaan ekonomi masyarakat di daerah yakni Ulamm (Unit layanan modal mikro) dan Mekaar (Membina ekonomi keluarga sejahtera).
“Mekaar adalah program untuk pembiayaan ekonomi mikro tanpa agunan sedangkan program Ulamm untuk memperluas penyaluran modal bagi masyarakat untuk berusaha khususnya di Babel,” ujarnya di Pangkalpinang, Selasa (10/3/2020).
Bambang juga mengemukakan, menurut data laporan yang diberikan Non Performing Loan (NPL) PNM selama beroperasi di Babel mereka masih nol, artinya piutang yang tak tertagih tidak ada dan itu bagus sekali untuk kinerja Manejemen PNM Cabang Babel. Disisi lain hal ini menunjukkan masyarakat Babel yang mendapat penyaluran kredit bertanggung jawab dalam menyelesaikan kewajibannya, sehingga kondisi ini haruslah dipertahankan.
Menurutnya kedua produk PNM ini sangat diperlukan dan diharapkan dapat menggerakkan ekonomi akar rumput.
“Saya memberikan support kepada PNM atas dua program ulamm dan mekaar dalam menggerakkan ekonomi di Babel,” tandas politisi Golkar tersebut.(anto/wa)