banner 728x90

Cuaca Tak Menentu, Kapolres Basel Minta Pengendara Berhati-hati dan Periksa Keamanan Berkendara

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh: Nopranda Putra

TOBOALI, LASPELA – Kecelakaan lalu lintas tunggal yang terjadi di Desa Nangka pada Senin, (17/2) lalu sekitar Pukul 16.30 WIB diakibatkan kurang berhati-hati pengendara dalam mengemudikan kendaraan di jalan licin pasca hujan lebat melanda desa Nangka dan sekitarnya. Kendati demkian, Kecelakaan tunggal itu, tidak memakan korban jiwa.

banner 325x300

Kapolsek Air Gegas, Iptu Fajar menyebutkan lakalantas tunggal itu melibatkan mobil Toyota Fortuner berwarna Putih dengan Nomor Polisi BE 1131 VB yang dikendarai oleh Muharil (37) diduga tergelincir akibat jalan yang licin saat hujan.

“Mobil mengalami kecelakaan saat melaju dari arah Pangkalpinang menuju Toboali dan di Nangka alami kecelakaan tunggal,” katanya.

Sementara itu Kapolres Bangka Selatan, AKBP S Ferdinand Suwarji, Jumat (21/2) mengatakan kepada seluruh pengendara kendaraan bermotor baik itu roda dua maupun roda empat untuk selalu berhati-hati saat berkendara terlebih disaat cuaca yang tidak menentu.

“Kami harap pengguna kendaraan agar selalu berhati-hati, tidak pula ugal-ugalan ataupun kebut-kebutan mengingat cuaca yang tidak menentu seperti saat ini,” tukasnya.

Ia juga memberikan tips saat melakukan perjalanan jauh agar terhindar atau dapat meminimalisir kecelakaan dalam berkendara.

“Tetap jaga keamanan dalam berkendara, contohnya gunakan helm ber SNI (berkendara roda dua), tidak bermain HP saat berkendara, jaga kecepatan kendaraan, periksa kondisi kendaraan sebelum melakukan perjalanan jauh dan berhenti istirahat apabila mata terasa mengantuk demi terhindar kecelakaan,” ungkapnya. (Pra)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version