banner 728x90

Bupati Beltim Berikan Bantuan, Nelayan : “Alhamdulillah”

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

MANGGAR, LASPELA – Dinas Perikanan Kabupaten Belitung Timur menyerahkan bantuan alat penangkap ikan ramah lingkungan dan peralatan penanganan/pengelolaan pemasaran ikan kepada 224 nelayan dan 46 orang pemasar ikan. Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Bupati Beltim Yuslih Ihza di Ruang Satu Hati Bangun Negeri, Kamis (14/2/2020).

Bantuan alat penangkapan ikan ramah lingkungan yang diserahkan berupa bubu ketam/ kepiting, gillnet, jaket pelampung, GPS Tangan, GPS Duduk, dan Fish Finder. Total bantuan senilai Rp 262.680.000 itu berasal dari Dana Alokasi Khusus Reguler tahun 2019.

banner 325x300

Sedangkan bantuan pengelolaan dan Pemasaran ikan berupa mesin ketinting, cool box, kain kelambu, kain pang, vacum sealer, lebel kemasan, pemasar ikan serta sarana pengolahan terasi. Bantuan berasal dari APBD Kabupaten Beltim tahun 2019 dengan total nilai Rp. 86.136.000.

Salah seorang nelayan penerima bantuan Yuli Supratno (50), mengaku sudah lama menunggu diberikannya bantuan. Bahkan ia bersama kelompok nelayannya yakni ‘Senyubuk’ Kelapa Kampit sudah mengajukan proposal sejak tahun 2018 lalu.

“Sudah lama pak kami minta. Kami dapat bubu ketam, GPS, fish finder sama jaket pelampung untuk anggota kelompok kami,” kata Yuli.

Pria yang sudah 16 tahun berprofesi sebagai nelayan itu mengaku senang akhirnya bisa memperoleh bantuan, Apalagi GPS miliknya memang sudah rusak.

“Alhamdulillah senang lah pak, dapat dipergunakan sehari-hari. Apalagi dapat alat baru, kebetulan yang lama GPS-nya rusak,” ungkap Yuli.

Yuli bersama kelompoknya biasanya turun melaut di perairan Selindang Desa Senyubuk Kelapa Kampit menggunakan perahu hingga mencapai 6-7 mil tengah laut.

“Biasanya dapat sampai 100 kilogram ikan, apalagi musim cumi insya allah lebih. Mudah-mudahan dengan bantuan ini dapat menambah hasil tangkapan,” ujar Yuli.(wah)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version