MANGGAR, LASPELA – Kapolres Belitung Timur, AKBP Jojo Sutarjo menyatakan siap mewujudkan Zona Integritas di Polres Beltim.
Ia mengatakan Zona Integritas (ZI) adalah predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi/Wilayah Birokrasi Bersih Melayani melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik.
Kapolres menyatakan dari semua itu yang lebih utama adalah menumbuhkan komitmen moral terlebih dahulu, mulai dari Kapolres, unsur pimpinan di masing-masing satuan sampai ke anggota Polres Beltim untuk meningkatkan pelayanan publik.
“Kami menumbuhkan komitmen moral terlebih dahulu pada mulai unsur pimpinan dari saya dulu hingga ke anggota dalam hal meningkatkan pelayanan publik pada masyarakat, kami sudah melakukan langkah – langkah kami sendiri yang telah kami lakukan yaitu managemen perubahan,” ungkap Kapolres, Senin (10/2/2020).
Secara umum Polres Beltim terus melakukan perubahan terutama di berbagai bidang pelayanan publik seperti pelayanan bidang lalu lintas, pembuatan SKCK, pembuatan surat perizinan, pembuatan izin penggunaan bahan peledak, pelayanan pengaduan masyarakat, sidik jari bahkan sampai memberikan pelayanan prima kepada masyarakat yang mempunyai kebutuhan khusus atau mengalami kendala fisik.(wah)