banner 728x90

DPRD Basel Minta Pemkab Lakukan Pemutihan Terhadap Tunggakan Pelanggan PAM

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh: Nopranda Putra

TOBOALI, LASPELA – DPRD Bangka Selatan menyoroti tingginya tunggakan pelanggan sambungan air di Kabupaten Bangka Selatan.

banner 325x300

Ketua DPRD Bangka Selatan, Erwin Asmadi menyarankan agar pemerintah kabupaten melakukan pemutihan piutang tunggakan air dari pelanggan rumah untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Saran kami pemutihan piutang air PAM bisa dilakukan agar dapat menjadi salah satu upaya peningkatkan PAD. Mengingat saat ini tunggakan cukup tinggi,” kata Erwin Kamis (16/1).

Disebutkan dia, jika terkendala penunggakan pelanggan air bagi masyarakat yang tidak mampu segera lakukan pemutihan sehingga tidak membebani mereka. Meski begitu ia mengingatkan pelanggan PAM memiliki kesadaran diri.

“Yang menggunakan PAM juga tentu kami harap memiliki kesadaran diri agar jangan sampai menunggak terlalu berlarut-larut. Sehingga jadi beban yang berat untuk membayar sekaligus,” sebutnya.

Untuk itu, ia berharap masyarakat yang tidak mampu membayar tunggakan untuk melakukan pendekatan dan segera lakukan pemutihan. Sebab tagihan PAM merupakan salah satu sumber pendapatan yang berkontribusi untuk PAD.

“Tagihan PAM ini masuk PAD, jadi bagi masyarakat yang telah membayar tagihan air PAM yang digunakan, maka secara otomatis juga berperan dalam mendukung percepatan pembangunan daerah,” harapnya. (Pra)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version