Dinas Perikanan Bateng Sampaikan Program Unggulan 2020

Oleh: Jon Piter Wartawan Laspela

KOBA, LASPELA– Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), Taufik Syukur, menyampaikan bahwa di Tahun 2020 Dinas Perikanan memiliki program unggulan bagi para pembudidaya ikan, dan hal ini sudah disampaikan kepada Dirjen Kementrian Kelautan dan Perikanan.

Program unggulan bagi pembudidaya ikan tersebut salah satunya adalah kawasan pengembangan udang nasional, yang menurutnya ada empat komoditas yang menjadi target pemerintah pusat, yaitu adalah udang, bandeng, rumput laut, dan ikan ekonomis air tawar.

“Kita akan mulai dari udang yang bisa dikelola oleh masyarakat, terutama Udang Vaname, karena udang juga menjadi komoditas yang diandalkan Indonesia untuk diekspor ke luar negeri,” ujar Taufik, Rabu (18/12/2019).

Taufik menambahkan bahwa untuk lokasi tambak udang, pihaknya masih dalam tahap inventarisasi kawasan- kawasan yang memungkinkan untuk dijadikan tambak udang.

“Persyaratannya satu lokasi itu perlu lahan 5 hektare, dan bisa dikelola oleh masyarakat, pembudidaya juga ada program untuk budidaya ikan air tawar, tambak ikan, bioflok, mina padi, dan gerakan pakan ikan mandiri,” kata Taufik.

Taufik menambahkan bahwa target dari program tersebut agar pendapatan para pelaku usaha perikanan mampu lebih dari UMR, atau targetnya sebasar Rp. 3,5 juta – Rp. 3,7 juta per orang per bulannya.

“Tahun depan kita akan jadwalkan audiensi antara Bupati Bangka Tengah Ibnu Saleh, dengan seluruh eselon I yang berada di KKP, tepatnya pada bulan Januari 2020,” terang Taufik.(*)