banner 728x90

PT Unggul Cipta Teknologi Berikan 10 Unit Alat VMA Untuk Membantu Nelayan Belitung

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh: Andini Dwi Hasanah

SIJUK, LASPELA– PT Unggul Cipta Teknologi menyerahkan CSR Program Bantuan Smart Fishing Yukom Vessel Multi Aid ( VMA) sebanyak 10 unit kepada 10 nelayan kabupaten Belitung.

banner 325x300

Yukom VMA (vessel Multi Aid) merupakan perangkat komunikasi yang menggunakan gelombang radio serta menggunakan teknologi tenaga surya (matahari) dengan harga yang terjangkau dan jarak tempuh/jangkauan 50-75 Km (29mil).

Tahun 2017, VMA telah dilaunching dan dinyatakan layak dipakai untuk Kapal
Perikanan di bawah 30 GT oleh Dirjen Perikanan Tangkap.

“Sudah saatnya nelayan Indonesia menikmati perkembangan teknologi untuk kemudahan mencari nafkah, dengan Yukom VMA (Vessel multiaid).Untuk nelayan Indonesia dengan potensi laut yang luar biasa besar, membutuhkan sentuhan teknologi SMARTFISHING 4.0 agar mencapai tujuan sejahtera,” jelas Presiden Direktur PT UCT Muhammad Yuniro Santoso.

“Alat VMA kami dapat memberikan
dibutuhkan nelayan seperti PDPI (peta daerah potensi ikan), E-logbook, info cuaca, navigasi, dapat terlihat pada tampilan layar monitor 7 inch yang dimiliki VMA Yukom,” tambahnya.

Selain itu, manfaat lainnya dari alat Yukom VMA tersebut adalah dapat informasi-informasi yang sangat melaporkan data penangkapan ikan secara real time, melalui E logbook
(sertifikat SDI). VMA dilengkapi dengan adanya tombol SOS untuk keselamatan nelayan dari bencana, nelayan juga lebih nyaman dalam mencari ikan (fitur PDPI), pemilik kapal juga tahu pergerakan kapal pada posisi yang akurat, Karena Yukom VMA juga dilengkapi dengan navigasi laut, kompas, komunikasi atau pesan bisa lewat chat dan informasi aktivasi kapal.

“Pemberian bantuan 10 unit Yukom VMA kepada nelayan Bangka Belitung ini merupakan bagian dari komitment dan kepedulian kami pada nelayan untuk memperkenalkan tehnologi smart fishing 4.0 dan memberikan langsung alat smart fishing VMA untuk segera digunakan nelayan saat berlayar,” terangnya.

Selain itu juga, PT UCT turut serta mendukung program kerja Pemerintah Provinsi Bangka Belitung untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan.

Bagi pemerintah, VMA ini dapat digunakan untuk mengekplor data dan informasi dari laut,
sehingga lebih mudah untuk mewujudkan Tata kelola Perikanan Tangkap yg lebih baik diperairan laut sampai dengan 27 mil,
serta bagi pemilik kapal merasa kapal nya lebih aman.

Sementara itu, Wakil Gubernur Bangka Belitung Abdul Fatah mengatakan kerjasama antara Pemerintah Provinsi Bangka Belitung dengan PT Ungul Cipta Teknologi, dibuktikan dengan perusahaan menyerahkan CSR mereka sejumlah 10 unit alat tersebut. Pihaknya mengarahkan pemberian tersebut ke Pulau Belitung, yakni masyarakat di Desa Tanjung Binga dan sekitarnya.

“Alat ini memiliki fungsi yang sangat banyak dan membantu nelayan seperti memberikan informasi titik keberadaan ikan dan fungsi navigasi yang sangat tinggi,” ujarnya.

Kemudian, agar nelayan bisa mengoperasikan alat tersebut dengan benar, nantinya akan diadakan pelatihan oleh pihak perusahaan.

“Pemerintah Provinsi Bangka Belitung, apabila respon masyarakat terhadap alat ini positif, ya insyallah akan kita lakukan hal yang sama dengan provinsi lain,” terangnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Belitung Sahani Saleh, Sekda Kabupaten Belitung Hendra Caya, Wakil Ketua 2 DPRD Belitung Hendra Pranomo, Anggota DPRD Belitung Suherman, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Propinsi, Dasminto, Kepala Dinas Perikanan Belitung Firdaus Zamri, dan beberapa undangan lainnya beserta beberapa nelayan di Desa Tanjung Binga. (din)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version