Bupati Ibnu Buka Gala Desa 2019 Di Alun- Alun Kota Koba

Oleh: Jon Piter Wartawan Laspela

KOBA, LASPELA- Bupati Bangka Tengah(Bateng), H. Ibnu Saleh, membuka Gala Desa Kabupaten Bateng 2019 pada Sabtu (19/10/2019) malam, di alun- alun Kota Koba.

Dihadiri oleh Deputi III Kemenpora RI, Ketua DPRD Bateng, Kapolres Bateng, Kejari Bateng, Sekda, Para Staf Ahli, para asisten, para Kepala OPD, para undangan, dewan juri/ wasit, serta seluruh atlit yang berlaga di Gala Desa Kabupaten Bateng 2019.

Dalam sambutannya, Bupati Ibnu menjelaskan bahwa Gala Desa merupakan program unggulan Kemenpora untuk mendorong masyarakat agar gemar berolahraga, memberikan kesempatan seluas- luasnya kepada masyarakat di pedesaan untuk melakukan aktivitas gerak jasmani agar memiliki tingkat kebugaran dan kesehatan prima, sehingga dapat berperan serta dalam pembangunan di pedesaan untuk mensejahterakan masyarakat.

Ibnu menjelaskan bahwa even Gala Desa dapat meningkatkan sportivitas dan solidaritas masyarakat desa/ kelurahan, sekaligus membangun karakter yang tangguh pada akhirnya dapat memunculkan bibit olahragawan potensial untuk meningkatkan prestasi olahraga nasional dan internasional.

“Pada tahun 2019 kegiatan olahraga gala Desa dilaksanakan serentak di 25 Provinsi 136 kabupaten/kota, Kabupaten Bateng dipercayakan lagi untuk penyelenggaraan yang ketiga kalinya, Kami ucapkan terima kasih kepada Kemenpora. Semoga kegiatan ini berjalan terus dan kami dipercayakan lagi untuk tahun berikutnya,” kata Ibnu, Sabtu (19/10/2019).

Bupati Ibnu berharap agar semua masyarakat terpanggil untuk meningkatkan partisipasi olahraga dengan melakukan sosialisasi dan kompetensi olahraga di sekolah, kabupaten/ kota, dan provinsi.

“Saya mengajak kita semua untuk bekerja keras membangun kebersamaan, kekompakan, serta ketekunan tekad, dan spirit bersatu padu untuk memajukan prestasi olahraga kita, khususnya di Kabupaten Bateng,” pinta Ibnu.

Bupati Ibnu berpesan kepada para atlet agar jangan sampai latihan yang dilakukan selama ini sia- sia.

“Janganlah melakukan kesalahan atau kecurangan dalam berlomba atau bertanding, berlomba dan bertandinglah dengan sebaik- baiknya, ikuti aturan yang telah ditentukan dewan juri atau wasit. Dan begitu juga sebaliknya bagi para dewan juri atau wasit, dapat berlaku adil, jujur, dan dapat memberikan penilaian kepada tim sesuai dengan realita di lapangan.
Dan bagi panitia pelaksana, kiranya dapat memberikan pelayanan yang baik bagi para seluruh peserta kegiatan ini,” pesan Ibnu.

Pelaksanaan Gala Desa 2019 akan mempertandingkan 4 cabor, yaitu Bola Voli, Sepakbola, Tenis Meja, dan Bulu Tangkis.(*)