banner 728x90

Miris, Ribuan Benih Ikan di BBI Toboali Mati Akibat Penambangan Timah Ilegal

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh: Nopranda Putra

TOBOALI, LASPELA – Kondisi air di Kolong Ringeng, Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan (Basel) yang dijadikan sebagai sumber air untuk aktivitas pembenihan ikan tampak keruh.

banner 325x300

Hal ini diakibatkan oleh penambangan timah ilegal dan ditambah dengan penyusutan air akibat musim kemarau.

Tak hanya itu, ribuan benih ikan di Balai Benih Ikan Kecamatan Toboali mati akibat kondisi air yang dijadikan sebagai sumber air baku tercemar dengan penambangan timah ilegal tersebut.

Kasubag Balai Benih Ikan Kecamatan Toboali, Rama mengatakan penyebab kematian benih ikan yakni kondisi air yang keruh akibat dampak pembuangan limbah penambangan dan ditopang pula oleh musim kemarau yang menyebabkan air menyusut.

Kendati aktivitas penambangan sudah tidak berjalan namun dampak yang ditimbulkan masih tetap ada.

“Kita sudah lakukan pengendapan terhadap air yang akan dijadikan sebagai air kebutuhan pembenihan dan kami juga telah meminta bantuan Sat Pol PP untuk meninjau secara berkelanjutan aktivitas penambang di kawasan Kolong Ringeng agar tidak beraktivitas dan menambah dampak buruk,” ujar Rama pada Kamis, (17/10).

Ia berharap, dengan adanya bantuan dari Sat Pol PP Basel dapat memantau kondisi di seputaran kolong agar aktivitas penambangan tidak lagi berulah. (Pra)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version