banner 728x90

Peduli Kesehatan, Maspala Stisipol P 12 Bagi-bagi Masker ke Pengendara Jalan

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

SUNGAILIAT, LASPELA — Akibat kabut asap yang menyelimuti wilayah Kabupaten Bangka, Mahasiswa STISIPOL Pecinta Alam (MASPALA) Pahlawan 12 melakukan bagi-bagi 100 masker gratis ke pengendara jalan di seputaran lampu merah Desa Air Ruai, Rabu (18/9/2019).

Kegiatan tersebut merupakan bukti kepedulian mahasiswa yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pecinta Alam terhadap kesehatan masyarakat karena melihat di sejumlah lokasi di Kabupaten Bangka sudah mulai tertutup dengan Kabut Asap akibat kebakaran.

banner 325x300

Ketua Maspala Pahlawan 12, Fadel Galieh Panuluh mengatakan, Kegiatan tersebut merupakan spontanitas sebagai mahasiswa yang peduli terhadap lingkungan.

“Ini hanya spontanitas saja, karena melihat kondisi di sungailiat ini sudah mulai terkena efek dari kebakaran yang terjadi di berbagai wilayah di Bangka, bukan seberapa nilainya tapi seberapa manfaatnya untuk masyarakat,” ungkap Fadel saat diwawanca usai bagi-bagi masker.

Ia juga mengungkapkan, kegiatan tersebut dimaksudkan untuk menyadarkan masyarakat agar peduli terhadap lingkungan disekitar.

” Dengan adanya kegiatan kami ini, masyarakat peduli akan lingkungan, dan tidak lagi membakar sampah atau membuka lahan dengan cara membakar dan mari kita sama-sama menjaganya,” ujarnya.

Selain itu, Fadel juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu mencintai lingkungan dan berusaha untuk menjaga alam tersebut.

“Mari sama-sama mencintai alam lingkungan kita dan mencoba bersahabat dengannya, karena alam itu bersahabat dengan kita, maka dari itu kita harus bersahabat dengannya,” imbaunya.

Ia berharap agar Pemerintah segera mungkin mengatasi masalah tersebut yang terjadi di Indonesia pada umumnya dan Bangka Belitung pada khususnya.

“Kami harap pemerintah segera ambil tindakan terhadap kejadian ini, jangan sampai sudah banyak korban baru bertindak,” Pungkasnya.

Kegiatan tersebut dimulai dari pukul 09:00 WIB sampai dengan pukul 10:00 WIB, Dengan membawa poster bertulisan Sayangi paru-paru anda, Kami peduli terhadap kesehatan Anda, dengan tagar Indonesia Darurat Kabut Asap”. (mah)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version