banner 728x90

Diselimuti Kabut Asap, Udara Di Belitung Masih Cukup Bagus Namun Tetap Berbahaya

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh: Andini Dwi Hasanah

TANJUNGPANDAN, LASPELA- Kepala UPT Laboratorium Lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Belitung Dedy Suranto mengatakan, walaupun Belitung sekarang ini sudah diselimuti oleh kabut asap kiriman dari Pulau Kalimantan, namun indeks kualitas udara Belitung masih terbilang cukup bagus.

banner 325x300

Adanya kabut tersebut menurutnya, tidak begitu signifikan berdampak terhadap kualitas udara di Belitung. Lantaran Belitung hanya mendapat kiriman asap dari daerah lain.

“Sebenarnya kondisi udara secara normal indeks kualitas udara di Belitung ini masih cukup bagus, itu lebih umumnya karena asap dan sebetulnya tidak begitu signifikan, tapi tetap terdampak efeknya bagi kesehatan kalau banyak terhirup,” Kata Dedy Suranto, Rabu (18/09/2019).

Dampak yang terjadi, lebih kepada jarak pandang serta terhadap kesehatan masyarakat yang disebut dengan ISPA, dan tentunya harus segera diantisipasi.

“Kalau hanya kebakaran terjadi di Belitung, selama ini tidak mempengaruhi kualitas udara, tapi ini sifatnya kiriman. Tapi kategorinya masih normal indek kualitas udara kita,” ujarnya.

Selanjutnya kata Dedy, setiap semester mereka selalu melakukan pengecekan kualitas udara di beberapa kecamatan di Kabupaten Belitung, dengan menggunakan pengukuran indek kualitas udara melakukan pengujian parameter NO2 dan SO2.

“Sebenarnya kalau tidak ada kiriman asap ini, Belitung termasuk indeks kualitas udara yang cukup bagus, dan ini kita kena imbasnya beberapa hari ini, ditambah lagi juga kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Belitung sendiri juga ikut berkontribusi menyumbang asap, jadi agak sedikit terganggu udara kita,” ucapnya. (din)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version