SUNGAILIAT, LASPELA — Hotel Parai Beach and Spa memberikan promosi khusus di bulan September 2019, promo tersebut diberikan khusus bagi masyarakat Bangka Belitung.
General Manager Parai Beach Resort and Spa, Wien Sanggamara mengatakan dalam promosi September Ceria tersebut pihaknya memberikan Tax and service gratis sehingga lebih murah dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya.
“Pada bulan september ini, kita gratiskan tax and service khusus masyarakat yang memiliki KTP Bangka Belitung,” ungkapnya, Senin (02/09/19).
Ia mengatakan hotel parai dan spa sendiri memiliki 110 kamar elegan yang terdiri dari Poll Villa, Suite Room (cottage), Deluxe Beach Room (cottage), deluxe room (cottage), standard room (hotel).
“Kamar-kamar kami ini menawarkan kenyamanan ditambah nuansa perabotan kayu gelap yang klasik. Semuanya kamar dilengkapi dengan TV, minibar, dan kamar mandi pribadi dengan fasilitas shower,” jelasnya.
Selain itu terdapat juga Pelangi Restaurant dengan kapasitas 200 orang dimana bagi tamu hotel akan diberikan gratis.
Wien juga mengatakan berbagai fasilitas dan pelayanan akan diberikan bagi tamu hotel yang menginap dalam bulan september ini antara lain welcome drink, breakfast, wifi setiap ruangan, swimming pool, natural photo booth, gazebo, parking area serta foot massage 30 menit untuk satu orang.
“Selain itu kita juga ada live musik setiap malam dan bahkan pengunjung juga bisa ikut bernyanyi dan karokean,” imbuhnya.
Ia mengajak masyarakat untuk memanfaatkan momen dan promo ini karena hanya berlaku pada bulan september 2019 saja.
“Jadi tunggu apa lagi, silahkan datang dan bawa KTP anda kesini, nikmati fasilitas kita semua gratis,” ungkap Wien.(mah)