banner 728x90

CFD Perdana Bangka Tengah Berjalan Mulus

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh : Herdian Farid Effendi

KOBA, LASPELA – Masih dalam rangka suasana pagelaran HUT Kota Koba yang ke 165 tahun, Pemkab Bateng menggelar Car Free Day (CFD) perdana yang dilaksanakan di pusat Kota Koba Tugu Ikan. Jum’at,(02/08/2019)

banner 325x300

CFD diawali dengan bersepeda santai yang dimulai dari Tugu Ikan mengelilingi Kelurahan Koba, Berok, Padang Mulia dan Simpang Perlang sejauh 9 KM dan dilanjutkan dengan senam sehat.

Orang nomor satu Bangka Tengah, H Ibnu Saleh tidak mau ketinggalan dalam mengikuti rangkaian kegiatan CFD dan bersama masyarakat membaur menjadi satu.

Ia mengatakan CFD yang perdana ini berjalan dengan mulus, kedepannya akan tetap dilaksanakan dengan maksud agar masyarakat bisa memulai hidup sehat tanpa asap kendaraan bermotor.

“Saya berharap CFD akan tetap ada agar masyarakat bisa terbiasa dengan pola hidup sehat, dimana semua orang bebas mengisap udara pagi yang sehat tanpa polusi,”ujar Ibnu

Ditambahkannya Pemkab akan terus mendorong dan mensupport setiap kegiatan yang melibatkan masyarakat, pelajar, pegawai dan aparat keamanan.

“Semoga dengan ada CFD semakin banyak warga yang sehat jasmani dan rohani ditambah lagi kuliner yang disuguhkan merupakan makanan khas Bangka Tengah,”terangnya (hfe)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version