banner 728x90

BKPRMI Bangka Gelar Dialog Interaktif

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

SUNGAILIAT, LASPELA — Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Bangka menggelar dialog Interaktif Kebangsaan dengan mengusung tema Persatuan Ummat Pasca Pemilu 2019, Tantangan dan Upaya Pemuda Muslim Menghadapi Ancaman Disintegritas Bangsa, di Gedung Wanita Sungailiat, Sabtu (27/07/2019)

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh, Komunitas, Panti Asuhan, Pelajar dan juga Mahasiswa yang ada di Kabupaten Bangka.

banner 325x300

Dalam hal ini, Ketua BKPRMI Kabupaten Bangka Hari Subari mengatakan, kegiatan ini berawal dari setelah pilpres kemarin, karena kita ketahui bahwa sedikit banyak yang sudah mengkotak-kotakan warga, agar republik indonesia dalam pilihan yang berbeda

” Mari kita bersatu kembali, merangkai cerita bahwasanya negara kesatuan republik indonesia ini harus selalu ada, kita mulai dari bawah pasti akan menjadi besar, sehingga faham-faham radikalisme yang negatif ini bisa menimbulkan perpecahan anak bangsa,” Ungkapnya.

Ia juga mengatakan, bahwa anak-anak tersebut merupakan generasi bangsa yang patut dijaga untuk memimpin masa depan nanti.

” Anak-anak muda ini adalah generasi penerus bangsa, karena jika orang tua sudah habis masanya, maka anak-anak muda inilah yang akan menjadi pemimpin kedepan,” Tambahnya.

Hari berharap agar anak-anak muda ini juga bisa menjadi inspirasi di wilayahnya masing-masing dalam menjaga negara kesatuan republik indonesia.

” Harapan kami bisa menjadi inspirasi di wilayah masing-masing, karena pemilu sudah usai maka tidak ada lagi istilah nol satu ataupun nol dua yang ada hanyalah negara kesatuan republik indonesia,” Harap Hari.

Dikatakan Hari bahwa, kegiatan tersebut pertama kali dilaksanakan dan dimaksufkan untuk memberikan pemahaman kepada generasi muda.
” Kegiatan ini pertama kali kami laksanakan, karena mengingat isu-isu yang berkembang dimasyarakat sangat mengkhawatirkan kita, maka melalui kegiatan ini bisa memberi pemahaman untuk anak-anak muda ini,” tutup Hari.(mah)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version