Sekda Minta Annisa dan Catarino Jaga Nama Baik Babel di Istana Negara

Oleh : Wina Destika

PANGKALPINANG, LASPELA – Annisa (16) Siswa SMAN 1 Sungaliat, dan Catarino (16) Siswa SMAN 1 Pangkalpinang, mendapatkan kepercayaan mewakili Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menjadi Anggota Pasukan Pengibar Pendera Pusaka (Paskibraka) di Istana Negara pada 17 Agustus 2019 mendatang.

Mereka terpilih setelah melalui sejumlah tahapan seleksi yang dilaksanakan oleh Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Diskepora) Babel.

Sebelum bertolak untuk mengikuti pembinaan di Cibubur, kedua putra – putri terbaik Babel itu, Jum’at (19/7/2019) pagi, mengunjungi Gubernur Babel Erzaldi Rosman.

Kedatangan keduanya, didampingi pihak Diskepora Babel, diterima Pj Sekda Babel mewakili Gubernur Babel Erzaldi Rosman, di ruang kerjanya lantai I Kantor Gubernur Babel.

A. Evan Savitri, Kasi Pemberdayaan Pemuda dan Herry Wahyudi Kasi Pengembangan Pemuda Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Diskepora) Babel, yang mendampingi kedua Anggota Paskibraka Nasional kepada Pj Sekda mengatakan, Anggota Paskibraka Nasional yang mewakili Babel tersebut, merupakan hasil seleksi dari Kabupaten dan Kota.

Setelah tahap tersebut, lanjut dia, peserta Paskibraka Kabupaten dan Kota yang lolos seleksi, diseleksi ulang di Provinsi.

“Tahapannya itu, diseleksi oleh Kabupaten, setelah itu diseleksi oleh Pemprov. Ada 8 peserta Paskibraka dari hasil seleksi Kabupaten dan Kota. Dari total 56 peserta yang harus di seleksi oleh Pemprov, hasilnya terpilih 32 peserta Paskibraka. Kemudian 2 orang ke Nasional, 30 peserta mewakili untuk menaikkan Bendera di Pemprov Babel pada tanggal 17 Agustus mendatang,” jelas Herry.

Sementara itu, Sekda Babel, Yulizar meminta Annisa dan Catarino dapat menjaga nama baik Babel selama tahap pembinaan di Cibubur dan pengibaran Bendera di Istana Negara Jakarta.

Selain itu, Yulizar juga meminta kepada dua Anggota Paskibraka Tingkat Nasional tersebut untuk tetap menjaga kekompakan dan menjaga kesehatan fisik maupun mental, selama dalam proses pembinaan dan pelatihan sebagai Paskibraka.

“Jaga nama Babel dan buat bangga, tetap kompak. Di sana persiapkan diri, supaya tidak sakit sampai hari H, yaitu pelasanaan pengibaran pada 17 Agustus 2019 mendatang. Ingat, jaga kesehatan, jangan ngobrol-ngobrol,” ujar Pj Sekda.

Yulizar mengucapakan terima kasih kepada orang tua dan para pembina yang telah mendukung Paskibraka asal Babel, dalam melaksanakan tugasnya sebagai pengibar Bendera Pusaka tingkat Nasional.

Di akhir arahannya, Pj. Sekda meminta para pembimbing dari jajaran Diskepora Babel untuk terus membina dan melakukan pengawasan terhadap para peserta Paskibraka Nasional.

“Kalau jadi Paskibraka, sekeluarga bangga. Saya do’akan biar suskses. Saya juga berpesan kepada pembimbing, tolong di pantau, jika ada hal-hal yang bisa disampaikan maka sampaikan, sebab mereka membawa nama baik Provinsi Babel,” tambahnya.rill/(wa)