Kodim 0414 Belitung Lakukan Penanaman Pohon Mangrove

Oleh: Andini Dwi Hasanah

TANJUNG PANDAN, LASPELA– Kodim 0414 Belitung melakukan penanaman Mangrove dan Pelepasan bibit kepiting di HKM Seberang Bersatu. Kegiatan tersebut dihadiri beberapa perwakilan unsur forkopimda Kabupaten Belitung dan undangan lainnya, Jum’at (19/07/2019).

“Hari ini kita semua dari segenap unsur forkopimda dan yang lainnya atau yang mewakili melaksanakan penanaman mangrove ,” kata Komandan Kodim 0414 Belitung Letkol Inf Indra Padang.

Dirinya mengatakan adapun jumlah bibit Mangrove yang pihaknya sediakan sekitar 2500, namun proses penanamannya akan bertahap.

“Di lokasi HKM mangrove untuk bibit kita punya 2500 dan ditanam baru 1000 nanti akan ditanam berkelanjutan di lokasi ini,” jelasnya.

Adapun tujuan mereka melakukan penanaman Mangrove ini, mereka melihat karena perubahan situasi dan perusakan lingkungan, sehingga untuk tanaman Mangrove ini banyak diabaikan, ataupun banyak dirusak.

“Ini diakibatkan adanya kepentingan manusia yang mengabaikan tanaman Mangrove dan tanaman lain, padahal atas dasar kerusakan ini akan menyebabkan kerusakan seperti abrasi dan perubahan lainnya, seperti kita lihat yang ada dipulau Jawa, banyak pulau yang hilang,” jelasnya.

Selain menanam bibit Mangrove, pada kesempatan tersebut pihaknya juga melakukan penebaran bibit kepiting Rajungan di sekitar lokasi HKM Seberang Bersatu tersebut.

“Kemudian juga pada kesempatan yang sama juga menebar bibit kepiting Rajungan sebanyak 150 ekor kepitinģ,” katanya.

Selanjutnya dirinya berharap
dengan kegiatan ini nanti bisa membantu ekosistem yaitu alam khususnya di wilayah Belitung.

“Nah kemudian juga nanti bisa mendongkrak pertumbuhan atau perkembangan industri pariwisata khususnya di Gusong Bugis hingga kegiatan ini menambah objek wisata nanti di wilayah Belitung,” pungkasnya.

Sementara itu Ketua Komunitas HKM Seberang Bersatu Marwandi sangat mendukung kegiatan seperti ini, karena ini aksi TNI AD peduli terhadap keberlangsungan ekosistem pesisir pantai.

“Sangat mendukung kegiatan seperti tadi bang, demi keberlangsungan alam Belitong,” katanya. (din)