PANGKALPINANG, LASPELA – Hari kedua kejuaraan Pra PON XX dan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Balap Sepeda 2019 di Lubuk Linggau Provinsi Sumatera Selatan, mempertandingkan Kelas Criterium (Pra PON) Putra dan Putri.
Pada kedua kategori lomba ini, atlet sepeda Bangka Belitung belum bisa berbuat banyak. Hanya saja pada hari yang sama, Minggu (14/7/2019), atlet Sepeda Road Bike Babel mampu menunjukkan taringnya, dengan meraih podium ke tiga di kelas Individual Road Race (IRR).
Satu-satunya atlet sepeda Babel yang berhasil unjuk gigi di Kelas IRR tersebuat adalah Putri Fenia Lestara. Gadis berusia 17 tahun ini berhasil meraih prestasi naik podium ke tiga, setelah meninggalkan peserta lainnya dari 26 provinsi.
“Alhamdulillah, Putri Fenia Lestara mampu unjuk kebolehan. Putri berhasil meraih podium ke tiga, setelah bersaing ketat dengan atlet lainnya. Ini modal kita untuk menggantungkan harapan pada olahraga balap sepeda masa depan,” ujar Ferdiyan Hermawan Loebis, Ketua Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dalam keterangan pers, Minggu (14/7/2019) malam.
Sementara itu, wakil Babel dari atelt putra belum bisa meraih prestasi. Pada kategori lomba yang diikuti atlet sepeda dari 26 provinsi ini, Babel menurunkan dua atlet putra, yakni Reyfan dan Juan. Keduanya turun di kelas Individual Road Bike Kelas Junior.
Pada hari ketiga perlombaan, Senin (15/772019), atlet Road Bike Putra dan Putri Babel akan berlaga kembali di kompetisi Individual Road Race (IRR) yang akan di pertandingan mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai.
“Tentu kita semua masyarakat Babel berharap dan berdoa, para atlet sepeda ini akan mampu meraih prestasi dan mengharumkan nama Negeri Serumpun Sebalai,” ujar Bob.
Sedangkan untuk Kelas Kategori Cross Country yang menjadi kelas andalan Babel, dijadwalkan akan dipertandingkan Minggu depan tanggal 19-20 Juli 2019. Pengurus ISSI Babel berharap pada kelas MTB XCO ini para atlet sepeda Babel bisa memberikan point maksimal. Tujuannya agar para atlit MTB Babel bisa lolos ke PON PAPUA 2020 nanti.
“Insya Allah kita bisa. Mohon doa masyarakat Babel,” lanjutnya.
Dalam kejuaraan Pra PON XX dan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Balap Sepeda 2019 di Kota Lubuklinggau ini, para Atlet Balap Sepeda Provinsi Bangka Belitung bersaing adu cepat dengan 25 provinsi lainnya se Indonesia.
Pra PON XX Papua dan Kejurnas Lubuklinggau ini sudah dimulai sejak tanggal 12 Juli sampai 21 Juli 2019 mendatang. Dalam ajang pertandingan kali ini ada dua kelas yang dilombakan yakni Road Bike Pra PON 2020 dan Kejurnas 2019. Serta Mountain Bike Pra PON dan MTB Kejurnas.
Lokasi penyelenggaraan, untuk Road Bike Pra Pon kelas Individual Time Trial (ITT) start dan finish dilaksanakan di Terminal Watas dengan menempuh lintasan di jalan lingkar Selatan sepanjang 30 Km untuk putra dan 20 Km untuk putri.
Untuk kelas Individual Road Race (IRR), start dan finish juga di dilaksanakan di Lapangan Perbakin. Lalu untuk kelas Criterium Start dan Finish juga menggunakan lintasan Lapangan Perbakin. Selanjutnya untuk kelas Mountain Bike (MTB), semua kelas akan dipusatkan di track Internasional Bukit Sulap dari 16 Juli 2019. (**)